Ridwan Kamil Sebut PON XX Papua 2021 Terselip Misi Kebudayaan: Kami Tegaskan Jabar Sahabat Papua

- 12 September 2021, 17:15 WIB
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil sebut PON XX Papua 2021 terselip misi kebudayaan dan tegaskan Jabar sahabat Papua.
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil sebut PON XX Papua 2021 terselip misi kebudayaan dan tegaskan Jabar sahabat Papua. /Humas Jabar

 

PR BEKASI - Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil mengungkapkan bahwa pagelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021, akan menjadi ajang merefleksikan Kebudayaan.

Yakni diantara Jabar dan Papua yang masing-masing memiliki kebudayaan yang kaya.

Ridwan Kamil pun memberikan pesannya kepada semua elemen Kontingen Jabar untuk bisa membawa dan menjaga nama baik Jabar.

Terutama mengenai sifat dan sikap alami orang Jabar, yakni ‘someah hade ka semah’ demi persahabatan antara Jabar dan Papua.

Baca Juga: PON XX Papua: Kabupaten Bekasi Kirimkan 90 Atlet demi Bantu Jabar Juara Umum

Hal tersebut dikatakan oleh Gubernur Jabar kala mengukuhkan dan melepas Kontingen Jabar menuju PON XX Papua 2021.

“Kami punya misi pelaksanaan PON ke Papua ini juga adalah misi kebudayaan,” katanya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs humas.jabarprov.go.id pada Minggu, 12 September 2021.

“Jadi kami akan membawa pesan-pesan ‘’Jabar Sahabat Papua’’. Akan ada tim kesenian juga ada tim kebudayaan yang akan menyertai perjalanan atlet kita selama di sana,” katanya, melanjutkan.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Humas Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x