Cek Fakta: The Simpsons Dikabarkan Kembali Ramal Super Bowl 2022, Simak Kebenarannya

- 14 Februari 2022, 12:13 WIB
Ilustrasi The Simpsons dikabarkan ramal yang terjadi 2022.
Ilustrasi The Simpsons dikabarkan ramal yang terjadi 2022. /Pixabay/Spital_Emmental/

PR BEKASI - Beredar kabar kartun The Simpsons kembali meramalkan apa yang akan terjadi di Super Bowl 2022.

Sebelumnya, potongan adegan episode lawas The Simpsons sering dikaitkan dengan realita terkini, dan dijuluki sebagai sebuah ramalan.

Sejumlah ‘ramalan’ The Simpsons antara lain Donald Trump menjabat Presiden AS, Lady Gaga tampil di menggantung di Super Bowl, sampai konser maut Travis Scott.

Belakangan meme yang menggabungkan sejumlah episode lawas konon menunjukkan pemenang Super Bowl 2022 adalah tim Cincinnati Bengals.

Baca Juga: 20 Ucapan Selamat Hari Valentine dalam Bahasa Inggris, Cocok untuk Pasangan

"”The Simpsons" meramalkan bahwa Cincinnati Bengals akan mengalahkan Los Angeles Rams di Super Bowl LVI,” kata klaim tersebut, seperti dikutip PikiranRakyat-Bekasi dari Snopes, Senin, 14 Februari 2022.

Informasi ramalan The Simpsons untuk Super Bowl 2022 itu terungkap dalam cek fakta adalah salah.

Pada Februari 2022, saat Super Bowl LVI mendekat, serangkaian gambar mulai beredar di media sosial yang diduga menunjukkan bahwa acara TV animasi "The Simpsons" telah meramalkan bahwa Cincinnati Bengals akan mengalahkan Los Angeles Rams dengan skor 34-31.

Baca Juga: Trailer Doctor Strange 2 Hadirkan Professor X, Wanda, hingga Evil Strange

Halaman:

Editor: Gita Pratiwi

Sumber: Snopes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x