Persita Tangerang Perkenalkan Squadnya Secara Resmi, 37 Pemain Bakal Maju di Liga 1 Musim 2022-2023

- 22 Juli 2022, 17:50 WIB
Persita Tangerang.
Persita Tangerang. /Twitter @Persitajuara

PR BEKASI – Seperti diketahui bersama bahwa kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 akan bergulir pada Sabtu, 23 Juli 2022.

Sebelum memulai musim baru di Liga 1, tim berjuluk Pendekar Cisadane mengadakan launching tim dan juga jersey terbaru mereka.

Launching tim dan jersey terbaru dari Persita Tangerang diadakan pada Kamis, 21 Juli 2022.

Pada musim ini, Pendekar Cisadane mengusung tema #SINERGI53LAMANYA, dan juga merupakan kelanjutan dari tema sebelumnya yaitu #TERU5KANP3RJUANGAN pada musim lalu.

Baca Juga: Jelang One Piece 1054: Bajak Laut Topi Jerami Akan Bertambah Pasukan, 7 Karakter Ini Berpotensi Bergabung

Angka 53 yang terdapat pada tema #SINERGI53LAMANYA merupakan bentuk untuk merepresentasikan tahun kelahiran dari Persita Tangerang yaitu tahun 1953.

Tema dari #SINERGI53LAMANYA bertujuan untuk mengajak kepada semua elemen untuk terus bisa meningkatkan konsistensi dan selalu bersinergi bersama.

Ahmed Rully Zulfikar Presiden klub Persita Tangerang mengungkapkan harapannya bahwa Persita Tangerang bisa meraih prestasi yang diharapkan pada musim ini di Liga 1.

“Harapan saya di musim ini tentu kita bisa meraih prestasi yang maksimal terutama kita memiliki target untuk finis di posisi tujuh besar,” kata Ahmed Rully Zulfikar.

Baca Juga: Persita Tangerang Targetkan untuk Masuk Tujuh Besar Kompetisi Liga 1 Musim 2022-2023

Selain harapan bisa meraih peringkat di tujuh besar pada Liga 1 musim 2022-2023, Ahmed Rully Zulfikar juga mengungkapkan target lain yang ingin dicapai, seperti mempersiapkan infrastruktur lapangan dan yang lainnya.

“Kami juga memiliki target jangka pendek yaitu untuk mempersiapkan infrastruktur lapangan latihan dan infrastruktur klub lainnya. Nantinya itu akan menjadi modal kita dalam mencetak pemain-pemain muda berkualitas, dan menjadi pemain masa depan Persita,” katanya menambahkan.

Sementara itu, target lainnya dalam jangka panjang yang ingin dicapai oleh Persita Tangerang yaitu, bisa bermain di Asia terutama di AFC.

Jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 Persita Tangerang sudah memiliki total ada 37 pemain yang akan memperkuat tim, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman resmi milik Persita Tangerang.

Baca Juga: Jadwal Liga 1 Persib, Persija, hingga Bali United 23-25 Juli 2022, Dilengkapi Link Streaming

Skuad Pendekar Cisadane akan dikombinasikan dengan sejumlah pemain muda maupun pemain senior, untuk mengarungi Liga 1 musim 2022-2023

Berikut adalah 37 Pemain Persita Tangerang untuk melakoni Liga 1 musim 2022-2023:

· 27-Dede Sulaiman, Kiper

· 30-Rizky Darmawan, Kiper

· 78-Muhamad Darmawan, Kiper

· 81-Dhika Bayangkara, Kiper

· 2-Agustin Cattaneo, Bek

· 3-Dominggus Fakdawer, Bek

· 5-Charisma Fachtoni, Bek

· 11-Muhammad Toha, Bek

· 13-Andika Reynaldo, Bek

· 22-Abu Rizal Maulana, Bek

· 25-Irvan Febrianto, Bek

· 28-Israel Wamiau, Bek

· 31-Arif Setiawan, Bek

· 44-Duta Atapelwa, Bek

· 50-Yohanes Kandaimu, Bek

· 55-Muhammad Rifqi, Bek

Baca Juga: Update Corona Indonesia per Jumat 22 Juli 2022: Kasus Covid-19 Aktif Mencapai 38.239 Orang

· 66-Mario Jardel, Bek

· 85-Mahmud Cahyono, Bek

· 6-Elisa Basna, Gelandang

· 7-Dadang Apridianto, Gelandang

· 10-Ezequiel Vidal, Gelandang

· 12-Khairul Imam Zakiri, Gelandang

· 15-Flavio Cameron, Gelandang

· 17-Paulo Sitanggang, Gelandang

· 18-Rifky Dwi Septiawan, Gelandang

· 21-Aditya Gigis, Gelandang

· 3-Sin-young Bae, Gelandang

· 47-Mohammad Afganiladin, Gelandang

· 77-Ghozali Siregar, Gelandang

· 88-Fareza Sudin, Gelandang

· 90-Nelson Alom, Gelandang

· 99-Jack Brown, Gelandang

· 9-Ramiro Fergonzi, Striker

· 19-Oktovianus Oscar Karisago, Striker

· 20-Wildan Ramdhani, Striker

· 29-Sirvi Arvani, Striker

· 94-Heri Susanto, Striker

Pertandingan pertama akan dijalani oleh Persita Tangerang dengan menjamu lawannya Persik Kediri Senin, 25 Juli 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang pada pukul 18.15 WIB.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: PERSITA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah