30 Pemain Terpilih Jalani TC di Kroasia, Timnas U-19 Akan Hadapi Tiga Uji Coba dengan Negara Besar

- 25 Agustus 2020, 20:07 WIB
Skuat Timnas U-19 yang bersiap melakukan training centre di Kroasia.
Skuat Timnas U-19 yang bersiap melakukan training centre di Kroasia. /Dok. PSSI

PR BEKASI – Geliat sepak bola Tanah Air kembali bergulir. Tiga kelompok umur telah menjalani training center untuk menghadapi kompetisi internasional mendatang. Meski timnas senior telah dibubarkan karena lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 telah ditunda, agenda timnas U-16 dan U-19 masih tetap lanjut.

Salah satunya Tim Nasional (Timnas) U-19 yang dipersiapkan untuk piala Asia dan piala dunia U-20, akan menjalani pemusatan latihan atau Training Center (TC) di Kroasia pada 2-8 September 2020.

Latihan tersebut dilakukan dengan tujuan untuk mematangkan persiapan Garuda Muda dalam gelaran Piala Asia U-19 di Uzbekistan.

Baca Juga: Dukung Keuangan Syariah Berbasis Teknologi, Ma’ruf Amin: Indonesia Bisa Jadi Contoh bagi Negara Lain 

Kabar tersebut dibenarkan oleh Mochammad Iriawan yang kerap dipanggil Iwan Bule, Ketua Umum Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Dikutip oleh Pikiranrakyat-bekasi.com dari PSSI pada Selasa, 25 Agustus 2020, Iriawan mengungkapkan bahwa Timnas U-19 akan mengikuti turnamen yang akan diikuti juga oleh empat negara kuat.

“Kami sudah mendapatkan info dari federasi Kroasia, HSN (Hrvatski Nogometni Savez) bahwa Timnas U-19 akan melawan Kroasia, Bulgaria, dan Arab Saudi,” ungkap Iwan Bule.

Iwan Bule mengungkapkan juga bahwa tiga negara tersebut merupakan lawan-lawan yang bagus dan kuat bagi Timnas U-19 sebelum menjajal kekuatan Kamboja, Iran, dan Uzbekistan pada babak grup A.

Baca Juga: Sempat Dirundung, Kwon Mina Curhat Saat Masih di AOA: Itu Adalah Waktu yang Tak Bisa Dilupakan 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah