Sempat Tertinggal Satu Gol, Prancis Berhasil Taklukan Kroasia dengan Skor 4-2

- 9 September 2020, 08:55 WIB
Striker Timnas Prancis, Oliver Giroud.
Striker Timnas Prancis, Oliver Giroud. /Twitter/@_BeFoot

Kroasia memasuki babak kedua dengan semangat tinggi untuk menyamakan kedudukan dan upaya mereka membuahkan hasil pada menit ke-55 ketika Josip Brekalo berhasil memperdaya Ferland Mendy sebelum menaklukkan Lloris untuk membuat skor menjadi 2-2.

Pada menit ke-65, Prancis berhasil mengembalikan keunggulan mereka memanfaatkan situasi sepak pojok yang diakhiri tandukan tajam Dayot Upamecano, yang bolanya melesat ke dalam gawang tak mampu dijangkau Livakovic.

Baca Juga: Diperkosa Hingga Alat Vital Terluka, Oknum Pegawai Rumah Sakit Cabuli ABG dengan Modus Ilmu Sakti

Lantas tuan rumah mendapat keuntungan ketika wasit Ovidiu Hategan menunjuk titik putih menyusul insiden bola mengenai tangan Marcelo Brozovic di dalam area terlarang.

Keputusan itu diprotes oleh kubu Kroasia yang membuat Hategan mengeluarkan kartu kuning untuk Brozovic dan Lovren.

Kesempatan dari titik putih dihadapi oleh Olivier Giroud yang dengan tenang menipu Livakovic untuk memperbesar keunggulan Prancis jadi 4-2 pada menit ke-77.

Baca Juga: Kalah Telak 7-1 dari Kroasia, Shin Tae-yong: Mengecewakan, Tapi Kami Tampil Lebih Baik

Kroasia tak segera menyerah tetapi peluang terbaik mereka semenit jelang bubaran waktu normal dari Nikola Vlasic masih ditolak tiang gawang kendati sudah tak terjangkau oleh Lloris, sehingga skor 4-2 untuk Prancis tak berubah hingga laga usai.***

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: UEFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x