Kalah Telak 7-1 dari Kroasia, Shin Tae-yong: Mengecewakan, Tapi Kami Tampil Lebih Baik

- 9 September 2020, 06:19 WIB
Pemain Timnas U-19 terlibat keributan kecil dengan pemain Kroasia.
Pemain Timnas U-19 terlibat keributan kecil dengan pemain Kroasia. /Mola TV

PR BEKASI - Tim nasional U-19 Indonesia kembali melanjutkan pertandingan persahabatannya di Friendly Tournament 2020 melawan tuan rumah Kroasia, setelah di laga pertama

Melawan salah satu negara dengan kekuatan sepak bola yang baik, Timnas U-19 mendapatkan pembelajaran penting setelah menelan kekalahan telak 1-7 dari Kroasia di laga yang berlangsung di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kroasia pada Selasa, 8 September 2020 malam WIB.

Pada laga tersebut, Timnas tampil lebih menyerang di awal laga. Sepakan Irfan Jauhari di awal laga menit ke-11 hampir membuka keunggulan Timnas usai memanfaatkan tepisan kiper muda Chelsea, Karlo Ziger setelah menerima tendangan Sandi Arta Samosir.

Baca Juga: Tiongkok Serukan Gerakan Keamanan Data Global, Usai Beberapa Produknya Diblokir di Amerika Serikat

Permainan sedikit berubah dan Timnas mengalami tekanan usai Filip Zrilic (26') membuka keunggulan untuk Kroasia.

Namun pada pertandingan ini, Indonesia berhasil pecah telur lewakan sepakan keras bek kanan Timnas Amiruddin Bagas Kaffa di menit ke-72, memanfaatkan umpan silang Pratama Arhan Alif Rifai.

Sementara gol-gol Kroasia dibuat oleh Filip Zrilic (26'), Arijan Brkovic (31'), Marco Boras (44'), Antonio Marin (47', 73), Bruni Zdunic (66'), dan Ivan Brnic (90', penalti).

Sementara bagi Kroasia, kemenangan itu menjadi yang ketiga secara beruntun dan membuat mereka keluar sebagai juara turnamen tersebut.

Baca Juga: Dua Kali Mangkir karena Sakit, Akhirnya Hadi Pranoto Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah