Fabio Quartararo Raih Juara Dunia MotoGP 2021, Ini Torehan Prestasinya

24 Oktober 2021, 21:51 WIB
Fabio Quartararo raih gelar Juara Dunia MotoGP 2021 dan menjadi pembalap Perancis pertama yang melakukannya. /Twitter/@MotoGP

 

PR BEKASI – Pembalap Tim Yamaha, Fabio Quartararo akhirnya meraih gelar Juara Dunia MotoGP 2021, pada lomba di Misano, Italia, 24 Oktober 2021.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs resmi MotoGp, finish di posisi ke-4, Fabio Quartararo memastikan gelar Juara Dunia MotoGP 2021, setelah pesaingnya Francesco Bagnaia gagal menyelesaikan lomba.

Pembalap Tim Ducati itu, tergelincir pada lima lap menjelang lomba berakhir, saat berada di posisi terdepan.

Fabio Quartararo sendiri sempat berada di posisi ketiga, namun disalip pembalap Tim Ducati Enea Bastianini pada lap terakhir.

Baca Juga: MotoGP 2022 Tetap Digelar di Indonesia, Meski Dinyatakan Tak Patuhi Standar Anti-Doping oleh WADA

Menjelang seri MotoGP Emilia Romagna, Bagnaia merupakan pesaing kuat yang bisa menunda Fabio Quartararo mengukuhkan gelar juara dunia.

Fabio Quartararo merupakan pemuncak klasemen sementara, sedangkan Bagnaia berada di peringkat kedua.

Dengan tiga seri tersisa, yakni seri MotoGP Emilia Romagna, Portugal, dan Valencia, peluang Bagnaia masih terbuka.

Hasil babak kualifikasi seolah membuka kemungkinan itu, Bagnaia meraih pole position dan Fabio Quartararo start dari posisi 15.

Baca Juga: TAYANG SEKARANG! Live Streaming MotoGP Inggris 2021 Gratis di Trans7 Hari Ini: Pol Espargaro Memimpin

Namun lomba berpihak kepada Fabio Quartararo, sehingga tampil sebagai Juara Dunia MotoGP 2021, dengan menyisakan dua seri MotoGP.

Pembalap yang dijuluki El Diablo itu menorehkan sejumlah catatan dengan keberhasilannya.

Quartararo menjadi pembalap Perancis pertama yang menjadi Juara Dunia MotoGP.

Ia juga membawa Tim Yamaha menjadi juara dunia, setelah puasa gelar sejak tahun 2015.

Di Tim Yamaha, Fabio Quartararo juga menjadi pembalap termuda yang menjadi juara dunia pada usia 22 tahun.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: MotoGP.com

Tags

Terkini

Terpopuler