Astronom Klaim Bulan Purnama Akan Tegak Lurus dengan Ka'bah pada 28 Januari 2021 Besok

- 27 Januari 2021, 17:26 WIB
Ilustrasi suasana di Ka'bah, Arab Saudi.
Ilustrasi suasana di Ka'bah, Arab Saudi. /PIXABAY/Konevi/

"Itu artinya, bulan akan menstimulasikan ketinggian matahari pada musim panas setelah enam bulan berkeliling," kata Majed Abu Zahira, melanjutkan.

Ia juga kemudian menjelaskan bahwa pada bagian Utara Lingkaran Arktik bulan akan bertahan selama 24 jam di atas cakrawala seperti halnya matahari di tengah malam pada saat musim panas berlangsung.

Baca Juga: Resmi Dilantik sebagai Kapolri, Listyo Sigit: Tekan Covid-19 jadi Hal Pertama dan Utama

"Akan tetapi, pada bagian utara Lingkaran Arktik bulan akan bertahan selama 24 jam di atas cakrawala seperti matahari di tengah malam saat musim panas,” katanya.

Dilaporkan bahwa fenomena langka ini akan terjadi pada Kamis, 28 Januari 2021 pukul 12.43 malam waktu setempat.

Pada saat itu, masyarakat Kota Mekah bisa melihat dengan mata telanjang bulan purnama dari garis vertikal di atas Masjidil Haram.

Baca Juga: Pasca Banjir Melanda, Hari Ini Dua Menteri Sekaligus Datangi Kota Bekasi

Menurut Abu Zahira, bulan purnama akan tegak lurus dengan Ka'bah persisnya pada pukul 12.43.34 atau setelah tengah malam waktu Arab Saudi.

Sementara, jarak bulan dari bumi ketika itu sekitar 381.125 kilometer dengan 89.57.46 derajat dan piringan atau wajah bulan terang sampai 99.9 persen dari seluruh permukaannya

"Bulan purnama itu akan sangat bisa dilihat dengan mata telanjang sepanjang sisa malam sampai terbenam dan matahari pada Jumat, 29 Januari 2021 bersinar." kata Abu Zahira.***

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Al Arabiya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x