Khutbah Jumat Singkat Terbaru 2021: Lima Pilar Negeri Idaman

- 16 Juli 2021, 07:06 WIB
Ilustrasi. Materi Khutbah Jumat singkat terbaru mengenai lima pilar negeri idaman.
Ilustrasi. Materi Khutbah Jumat singkat terbaru mengenai lima pilar negeri idaman. /Pixabay

Maka terbebaslah umat dari buta huruf, buta ilmu, buta agama dan sebagainya, itulah ilmu yang bermanfaat.

Kedua, keadilan para penguasa. Adil artinya tidak pandang bulu, tidak ada istilah anak emas, anak perak, dan anak perunggu. Semua sama dalam pandangannya, yang benar dibelanya, walaupun pemunculannya dari kalangan orang bawah, yang salah dilawannya, walaupun datangnya dari orbitan kaum elite (atasan).

Baginya tidak berbeda, walaupun untuk dirinya sendiri, keluarganya atau orang lain, sama dalam pandangan keadilan. Kata peribahasa: “Raja adil raja disembah, raja

zalim raja disanggah”.

Ibadah Hamba

Baca Juga: Khutbah Jumat Singkat Terbaru 2021: Tanda-Tanda Diterimanya Amal Saleh

Ketiga, ibadahnya para hamba. Seorang hamba yang mempunyai dedikasi tinggi kepada Khaliknya. Mereka sadar akan kewajibannya sebagai seorang hamba.

Mereka pun sadar akan kedloifan dirinya, karena itu ibadah merupakan sumber kekuatannya untuk melepaskan diri dari kedloifannya tersebut.

Keempat, amanahnya para pedagang. Modal pokok seorang pedagang adalah amanah, jujur, dapat dipercaya.

Karena amanah, langganannya makin hari makin bertambah-tambah. Dagangan jelek dikatakan jelek, yang baik pun dikatakan baik.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: PWMU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x