Resmi Rilis di Indonesia, Cek Spesifikasi Redmi Note 12 Series yang Dibandrol Harga Mulai 2,5 Jutaan

- 5 April 2023, 09:14 WIB
Cek spesifikasi Redmi Note 12 Series dari Xiaomi.
Cek spesifikasi Redmi Note 12 Series dari Xiaomi. /Hendra Damopolii/

Baca Juga: Manga Boruto Chapter 80 Kapan Rilis? Berikut Spoiler Singkat, Jadwal Tayang dan Link Bacanya

Redmi Note 12 memiliki dimensi layar 6.67-inch dengan resolusi layar Full HD+ berjenis AMOLED (E2 Pro) Display, sudah mendukung refresh rate 120Hz, dengan kecerahan warna 1200 nits kemudian memiliki aspect ratio 20:9.

Selain itu, perangkat ini memiliki dimensi 165.66 x 75.96 x 7.85mm, dan berat 183.5g.

Redmi Note 12 menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 685 octa-core 2.8GHz dan GPU Adreno 610. Kemudian disematkan 3 varian kapasitas RAM 4GB, 6GB, dan 8GB LPDDR4X. Dengan dukungan ruang penyimpanan sebesar 128GB UFS 2.2 (microsd slot).

Perangkat ini memiliki tiga buah kamera belakang dengan kamera utama memiliki spesifikasi 50MP f/1.8, ISOCELL JN1, kemudian kamera 8MP f/2.2 ultrawide 120° dan kamera makro 2MP f/2.4, dilengkapi juga fitur Potrait mode, PDAF, LED flash.

Baca Juga: BMKG Imbau Dampak Hujan Lebat Hari Ini, Berikut Wilayah di Jawa Barat yang Terkena

Sedangkan kamera depan memiliki spesifikasi 13MP f/2.45, untuk perekaman video baik kamera depan dan belakang sudah mendukung resolusi 1.080p 1.920 x1.080 @30 fps dan 720p 1.280 x 720 @30FPS.

Redmi Note 12 memiliki kapasitas baterai Baterai 5000mAh dengan power adapter 33W dan kabel USB Type-C fast charging.

Ponsel ini, menggunakan sistem operasi Android 13 dengan MIU 14, serta memiliki fitur-fitur sensor sidik jari di bagian samping, AI Face Unlock, Giroskop, IR blaster, NFC dan sensor jarak.

Jika Anda berminat, Redmi Note 12 memiliki tiga varian warna Onyx Gray, Mint Green, dan Ice Blue.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x