Kejahatan Dunia Siber dan Peretasan Kian Marak, Polri Bagikan Tips Kelola Email dan Website

- 8 September 2020, 15:52 WIB
Ilustrasi seorang hacker.
Ilustrasi seorang hacker. /PIXABAY/

PR BEKASI – Komjel Pol Listyo Sigit Purnomo, Kabareskrim Polri, memberikan cara agar email (surel) atau situs tidak mudah diretas maupun disalahgunakan oleh hacker.

Listyo Sigit optimis bahwa tips dan trik yang dibagikan tersebut ampuh untuk menghindari dan mencegah peretasan yang kian akhir-akhir ini marak terjadi.

Tips dan trik agar terhindar dari peretasan email dan website (situs) yang dijelaskan oleh Komjen Pol Sigit adalah sebagai berikut.

Baca Juga: Demi Selfie di Air Terjun, Turis Ini Tewas Jatuh dari Ketinggian dan Kepalanya Terbentur Batu Tajam

Pertama, pengguna email harus periksa kemanan akun surel secara rutin dan menambahkan nomor ponsel pengguna, alamat email pemulihan akun serta mengaktifkan verifikasi dua langkah.

"Tambahkan juga perntah ponsel, pasang Google Authenticator (apa menggunakan bila email dari Gmail), menyiapkan nomor ponsel cadangan dan juga menyiapkan rangkaian kode cadangan," ujar Sigit dalam pernyataan resminya, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari PMJ News, Selasa, 8 September 2020.

Kedua, lanjut dia, pengguna surel harus membuat kata sandi yang rumit untuk menjaga akun agar tetap aman.

Baca Juga: Jadi Masalah Sehari-hari, IPB Ciptakan Produk Penghilang Bau Apek 'Egea' yang Serba Bisa

Selain itu, pengguna harus gunakan kata sandi yang berbeda untuk setiap akun agar apabila ada satu akun yang terjadi peretasan, akun lain tidak mengalami peretasan.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x