Perbandingan Vivo X100 dan Xiaomi 14, Miliki Kamera Mumpuni di Harga 12 Jutaan, Mana yang Lebih Unggul?

- 18 Juni 2024, 11:10 WIB
Cek perbandingan spesifikasi dua ponsel yaitu Vivo X100 dan Xiaomi 14.
Cek perbandingan spesifikasi dua ponsel yaitu Vivo X100 dan Xiaomi 14. /Vivo/

PATRIOT BEKASI - Baru-baru ini Vivo memperkenalkan dua ponsel terbarunya di kelas flagship yaitu Vivo X100 dan Vivo X100 Pro. Salah satu perangkat yang menjadi perbincangan adalah Vivo X100 dan Xiaomi 14 dimana kedua ponsel ini dibandrol dengan harga sama di sekitar dua belas jutaan.

Keduanya menawarkan spesifikasi mumpuni dan desain yang menarik, tetapi memiliki keunggulan serta kelemahan masing-masing. Dalam artikel ini tim PikiranRakyat-PatriotBekasi.com akan membadingkan Vivo X100 dan Xiaomi 14 sebagaimana dikutip dari laman gsm arena diantaranya;

Desain dan Dimensi

Vivo X100 hadir dengan desain premium dengan cover belakang kaca dan pilihan warna yang menarik Asteroid Black dan Startrail Blue. Ponsel ini memiliki dimensi 164.1 x 75.2 x 8.5 mm dan berat 202 g.

Di sisi lain, Xiaomi 14 menampilkan desain yang ramping dengan bodi belakang kaca dan bingkai aluminum memiliki dimensi 152.8 x 71.5 x 8.2 mm dan berat 188 g.

Baca Juga: ASUS Zenfone 11 Ultra akan Rilis Warna Baru, Tampil Menyegarkan?

Layar

Vivo X100 memiliki layar lengkung 6.78 inci LTPO AMOLED dengan resolusi FHD+ (1260 x 2800 pixels), serta memiliki kecerahan hingga 3000 nits dan refresh rate 120Hz.

Sementara itu, Xiaomi 14 menawarkan layar datar 6.36 inci LTPO OLED dengan resolusi HDR10+(1200 x 2670 pixels), serta memiliki refresh rate 120Hz, sudah memiliki sertifikasi Dolby Vision ideal untuk pengalaman visual yang imersif.

Prosesor dan Memori

Vivo X100 didukung prosesor Mediatek Dimensity 9300 dipadukan RAM 12GB dengan kapasitas penyimpanan internal 256GB. Vivo X100 menjanjikan kinerja yang cepat dan responsif untuk multitasking dan gaming.

Sedangkan Xiaomi 14 juga menghadirkan spek yang tangguh dengan fokus pada efisiensi daya dan performa yang kuat dengan prosesor Snapdragon 8 Gen 3 didukung RAM 12GB dengan kapasitas penyimpanan 256GB.

Keduanya memiliki performa yang luar biasa, cocok untuk penggunaan sehari-hari dan bermain game.

Kamera

Vivo X100 menawarkan kemampuan fotografi dibekali tiga kamera belakang ZEISS dengan lensa utama 50 MP (f/1.6), dilengkapi fitur Laser AF, OIS, serta kamera periscope telephoto dilengkapi juga OIS, dengan 3x optical zoom, dan kamera ultra wide 50 MP (f/2.0).

Kamera tersebut dapat merekam video dengan resolusi 4K dan1080p. Dibagian depan memiliki kamera 32 MP (f/2.0), kamera tersebut dapat merekam video dengan resolusi 1080p@30/60fps.

Di sisi lain, Xiaomi 14 tidak kalah dengan tiga buah kamera belakang Leica memiliki lensa utama 50 MP, (f/1.6) dilengkapi Laser AF, OIS, serta kamera telephoto 50 MP (f/2.0) 3.2x optical zoom,dilengkapi juga OIS, dan kamera ultra wide 50 MP (f/2.0).

Kamera tersebut dapat merekam video dengan resolusi 8K@24fps (HDR), 4K@24/30/60fps (HDR10+, 10-bit Dolby Vision HDR, 10-bit LOG), 1080p@30/60/120/240/960fps, dan 720p@1920fps.

Sementara itu di bagian depan memiliki kamera 32 MP (f/2.0), kamera tersebut dapat merekam video dengan resolusi 4K@30/60fps dan1080p@30/60fps.

Vivo X100 dan Xiaomi 14 sama-sama menawarkan kualitas kamera yang luar biasa, ideal untuk penggemar fotografi dan pengguna yang sering berfoto. Namun, Xiaomi 14 Lebih unggul untuk kamera dapat merekam video dengan resolusi lebih tinggi.

Baterai dan Pengisian

Vivo X100 dilengkapi baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian cepat dengan kabel 120W dan mendukung reverse wired.

Sedangkan Xiaomi 14 memiliki baterai berkapasitas 4.610 mAh lebih kecil jika dibandingkan dengan Vivo X100. Namun, dilengkapi fitur pengisian cepat dengan kabel 90W serta memiliki pengisian nirkabel 50W, dan reverse wireless 10W.

Harga

Vivo X100 dan Xiaomi 14 sama-sama memiliki RAM 12GB dengan kapasitas penyimpanan 256GB dibandrol dengan harga Rp11.999.000.

Jika Anda berencana membeli antara Vivo X100 dan Xiaomi 14 tergantung pada kebutuhan dan preferensi pribadi.

Lebih lanjut, jika mencari ponsel dengan desain premium, memiliki layar melengkung dan memiliki kapasitas baterai lebih besar , Vivo X100 bisa menjadi pilihan yang tepat.

Namun, Xiaomi 14 menawarkan performa, dengan kamera yang dapat merekam video dengan resolusi tinggi dan dilengkapi pengisian baterai komplit bisa menjadi pilihan.

Pilihan antara keduanya mungkin tergantung pada preferensi pribadi.

***

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah