67 Jurusan Bisa Daftar Lowongan Calon Prajurit Karier TNI, Simak Mekanisme Pendaftarannya

3 September 2020, 17:54 WIB
Ilustrasi prajurit karier TNI . /AGUS BERRIE/KABAR PRIANGAN

PR BEKASI - Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (TNI) membuka lowongan besar-besaran untuk calon perwira Prajurit Karier (PK) Tajun Ajaran 2020.

Penerimaan prajurit karier Mabes TNI dimulai sejak Selasa, 1 September 2020 dan akan ditutup pada 31 Oktober 2020.

Pendaftaran calon perwira prajurit karier TNI 2020 dilakukan melalui situs rekrutmen-tni.mil.id. Terdapat sejumlah jurusan dan kategori tertentu yang dibuka pada kesempatan kali ini. Berikut daftar jurusan atau program studi yang dibutuhkan.

Baca Juga: Bantu Anak-Anak Papua, Fachrul Razi Berikan Bantuan 65 Miliar untuk Program 'Kita Cinta Papua' 

Jurusan yang dibutuhkan untuk kategori pria S-1 yakni Kedokteran Umum, Kedokteran Gigi, Farmasi/Apoteker, Keperawatan, Bioteknologi, Fisioterapi, Kebidanan, Radiologi, Kesehatan Lingkungan, Teknik Elektro Medis, T. Mesin dan Produksi, T. Metalurgi/Logam, T. Mesin Kapal, T. Informatika, T. Telekomunikasi, T. Turbin/Mekanika serta T. Geodesi.

Jurusan lainnya yakni T. Sipil, T. Arsitektur, T. Kimia, T. Penerbangan, T. Elektro Aurs Kuat, T. Elektronika, T. Manajemen Informatika, T. Metereologi/Geofisika, T. Komputer, T. Fisika, Fisika, Statistika, Matematika, Geografi, Antropologi, Geofisika, Kartografi, Sejarah, Nautika, Sistem Informasi, Desain Grafis, Seni Musik, Jurnalistik, Komunikasi, Psikologi, Hukum Perdata, Hukum Pidana, Bahasa Indonesia, Akuntansi Keuangan serta Ekonomi Akuntansi.

Selanjutnya, Hukum Internasional, Hukum Tata Negara, Hubungan Masyarakat, Dik. Orkes, Dik. Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Bahasa Mandarin, Sumber Daya Manusia, Manajemen Logistik, Akhwal Syaksiah, Manajemen Dakwah, dan Sandi Negara.

Baca Juga: Sebut Umat Muslim Penuh Kekerasan Kekerasan dan Radikal, Pembawa Acara AS Ini Dituntut Minta Maaf 

Jurusan yang dibuka untuk kategori Wanita S-1 yakni Kedokteran Umum, Kedokteran Gigi, Keperawatan, T. Komputer, Geografi, Sistem Informasi, Jurnalistik, Hukum Internasional, Bahasa Indonesia, Akuntansi Keuangan, Ekonomi Akuntansi, Gizi, Perpustakaan.

Jurusan yang dibuka untuk kategori Pria D-3 yakni Teknologi Laboratorium Medis, T. Perancangan dan Konstruksi Kapal, T. Bangunan dan Landasan, T. Bangunan Kapal, T. Elektro Aurs Kuat, T. Mesin dan Produksi, Akuntansi Keuangan, dan Lalu Lintas Udara (ATC).

Jurusan yang dibuka untuk kategori Wanita D-3 yakni Sistem Informasi dan Penyiaran.

 Baca Juga: Jadi Garda Terdepan, Erick Thohir Sebut Vaksin Covid-19 Akan Diprioritaskan untuk Tenaga Medis

Setelah mengetahui daftar kebutuhan jurusan dan persyaratan, simak mekanisme pendaftaran seleksi calon perwira Prajurit Karier TNI 2020:

1. Calon peserta mendaftar secara daring melalui internet dengan mengisi formulir pendaftaran di situs https://rekrutmen-tni.mil.id.

2. Daftar ulang secara fisik ke tempat pendaftaran yang telah ditentukan dengan menunjukan cetakan formulir pendaftaran.

3. Membawa dokumen asli: Surat pendaftaran, Akte kelahiran, KTP calon peserta, KTP orang tua/wali, Kartu Keluarga (KK), SKCK, Ijazah dan SKHUN SD, SMP, SMA, Rapot SMA sederajat, Ijazah kesarjanaan atau Diploma, sertifikat Akreditasi yang dikeluarkan oleh BANPT untuk program studi. Bagi jurusan Kedokteran melampirkan transkrip nilai UKDI/UKDGI, dan pasfoto hitam putih serta berwarna dengan memakai pakaian kemeja berukuran 4X6 sebanyak 20 lembar.

Baca Juga: Banyak yang Bandel, Camat Ini Beri Sanksi Pelanggar Protokol Covid-19 dengan Dimasukkan ke Peti Mati 

4. Bagi yang pindah domisili membawa surat keterangan pindah domisili dari Kelurahan/Kecamatan.

5. Masing-masing difotokopi satu lembar dan dilegalisir.

Sementara materi seleksi Prajurit Karier TNI 2020 terbagi dalam uji awal di tingkat daerah dan tingkat pusat. Di tingkat daerah, materi yang akan dites seputar administrasi, kesehatan, kesamaptaan jasmani, dan mental ideologi.

Di tingkat pusat, materi yang akan dites seputar administrasi, kesehatan, kesamaptaan jasmani, mental ideologi, akademik, dan pantukhir pusat.

Baca Juga: TNI Buka Lowongan Perwira Prajurit Kerja Hingga 31 Oktobee 2020, Simak Persyaratannya bagi Pendaftar 

Informasi lebih lanjut dapat Anda ikuti melalui media sosial resmi TNI yakni di @puspentni atau akun rekrutmen TNI @ppak_tni.

"Selama proses penerimaan berlangsung, calon peserta tidak akan dipungut biaya apa pun. Jika ada yang mengatasnamakan panitia untuk membayar sejumlah uang untuk ditransfer itu sudah pasti penipuan. Harap segera melaporkan ke panitia terdekat," tulis pengumuman di situs rekrutmen TNI.***

Editor: M Bayu Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler