Cek Fakta: Karena Dilaporkan Dewi Tanjung, MKD DPR Dikabarkan Resmi Copot Fadli Zon dari Jabatannya

- 4 Februari 2021, 16:03 WIB
Fadli Zon saat memimpin delegasi BKSAP DPR RI dalam rangka Sosialisasi Diplomasi Parlemen “BKSAP Day” dengan tema “Diplomasi Parlemen DPR RI di Masa Pandemi Covid-19" di Garut.
Fadli Zon saat memimpin delegasi BKSAP DPR RI dalam rangka Sosialisasi Diplomasi Parlemen “BKSAP Day” dengan tema “Diplomasi Parlemen DPR RI di Masa Pandemi Covid-19" di Garut. /Instagram/ @fadlizon

 

PR BEKASI - Baru-baru ini di media sosial beredar narasi yang mengklaim Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI resmi mencopot FadlI Zon dari jabatannya akibat dilaporkan oleh politisi PDIP Dewi Tanjung.

Jika benar berarti Fadli Zon saat ini sudah tidak menjabat lagi sebagai Badan Kerja Sama Antar Parlemen atau BKSAP di DPR.

Narasi tersebut disebarkan melalui unggahan video oleh pemilik kanal YouTube PENGAWAL ISTANA dengan judul seperti berikut:

Baca Juga: Ingin Tradisi Berkirim Angpau Hari Raya Imlek di Digitalisasi, Begini Pesan Menkes Budi Gunadi

“DEWI TANJUNG LAPORKAN FADLI ZON!!!! MKD DPR RESMI COPOT FADLI ZON ~ BERITA TERBARU HARI INI 1 JANUARI 2021 LIKE VIDEO PORNO DEWI TANJUNG”

Tangkapan layar yang menyebut Fadli Zon resmi dicopot dari jabatannya.
Tangkapan layar yang menyebut Fadli Zon resmi dicopot dari jabatannya. Turn Back Hoax
 

Namun setelah dilakukan penelusuran fakta yang dikutip Pikiranrkayat-Bekasi.com dari Turn Back Hoax, Kamis, 4 Februari 2021, narasi yang mengklaim MKD DPR resmi copot Fadli Zon dari jabatannya akibat dilaporkan Dewi Tanjung adalah keliru atau hoaks.

Faktanya, isi dari konten video tersebut sama sekali tidak menyebut bahwa Fadli Zon telah dipecat.

Baca Juga: Suami Tagih Istrinya Usai Bantu Potong Kol, Tak Mau Kalah Istrinya Berikan Balasan Telak

Adapun video tersebut hanya berisikan berita mengenai Dewi Tanjung yang menanyakan MKD DPR RI atas tindak lanjut pelaporannya terhadap Fadli Zon terkait kasus akun Twitter Fadli memberikan like terhadap konten pornografi. 

Tidak ditemukan pernyataan dari pihak MKD DPR RI telah resmi mencopot Fadli Zon dalam artikel tersebut.

Video itu juga berisikan pemberitaan mengenai gugatan DPD Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM) Kota Tangerang kepada Fadli Zon terkait surat pencabutan SK Pengurus DPD IKM Kota Tangerang yang dianggap melenceng dari AD/ART organisasi.

Baca Juga: Difitnah Asisten yang Baru Kerja 3 Bulan Digaji Rp5 Juta, Dewi Perssik 'Ngamuk': Manusia Tidak Bersyukur Kau!

Sebelumnya, pada Jumat, 8 Januari 2021, Ketua Umum Aliansi Pejuang Muda Indonesia (APMI), Febriyanto Dunggio melaporkan Fadli Zon ke Bareskrim Polri lantaran akun media sosial Twitter milik Fadli Zon, @fadlizon menyukai konten pornografi.

Dewi Tanjung pun mengatakan bahwa dirinya akan mendatangi Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI untuk menanyakan kasus tersebut.

“Senin depan Nyai Mau Ke MKD. Mau menanyakan Proses Laporan Nyai kepada Fadli Zon,” ucapnya.

Baca Juga: Dianggap Menguntungkan, Malaysia Akan Belajar Penanganan Pandemi Covid-19 dari Indonesia

Lebih lanjut, dia berharap MKD bersikap tegas dan berani mengambil keputusan untuk memecat Fadli Zon.

“Semoga saja para wakil rakyat yang ada di MKD berani mengambil keputusan tegas. Pecat Fadli Zon,” katanya.

Dewi Tanjung meminta MKD menjalankan fungsinya jika ada anggotanya yang tersandung kasus dan dinilai meresahkan masyarakat.

Baca Juga: Kantongi Izin Suami buat Kolaborasi saat Bang Ipul Bebas, Dewi Perssik: Kejutan, Pokoknya di Dunia Entertain

“Ayo tunjukan fungsi kerja MKD sebagai dewan kehormatan apabila ada anggotanya yang punya kasus dan sudah meresahkan masyarakat,” ucapnya.

Dewi Tanjung pun mengajak masyarakat untuk menunggu putusan yang diambil oleh MKD terhadap politisi Partai Gerindra itu.

“Kita tunggu aja ya guys apa yg akan dilakukan dan diputuskan oleh MKD kepada Fadli zon,” tuturnya.

Baca Juga: Tingkatkan Maskulinitas Pelajar Laki-laki, Pemerintah China Perkuat Pendidikan Jasmani di Sekolah

Adapun, hingga artikel ini dibuat (4 Februari 2021), Fadli Zon masih terdaftar sebagai Anggota DPR RI dengan nomor anggota 86 dari Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya daerah pemilihan Jawa Barat V.***

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Turn Back Hoax MAFINDO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah