Cek Fakta: Suara Azan Disebut Bisa Membuat Virus Corona Mati, Simak Faktanya

- 21 April 2020, 18:35 WIB
ILUSTRASI virus corona.*
ILUSTRASI virus corona.* /MIROSLAVA CHRIENOVA/PIXABAY/

PIKIRAN RAKYAT - Video yang diklaim sebagai uji coba ilmuwan terkait virus corona atau Covid-19 yang takut suara azan beredar di media sosial.

Di platform media sosial Facebook, tautan video tersebut diunggah pemilik akun S. Riyanthi Gemini, 13 April 2020. Pemilik akun menulis narasi, "Subhannallah. Allahu Akbar. Simak video nya."

Unggahan tersebut telah dibagikan lebih dari 3.300 kali hingga Selasa 21 Apirl 2020 siang.

Jabar Saber Hoaks melaporkan sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bekasi.com, berdasarkan penelusurannya, video tersebut dinyatakan sebagai hoaks.

Baca Juga: Berubah Pikiran, Luhut Pandjaitan Resmi Larang Mudik Lebaran Mulai 24 April 2020

Di platform Youtube, video tersebut dibagikan pemilik kanal Bima MLD. Video itu merupakan gabungan tiga video yang konteksnya berbeda.

Materi video segmen pertama pernah diunggah pemilik kanal Mehbooba pada 11 Oktober 2016 dengan judul The Spritiual Healing Effect of Adhaan (Call to prayer).

Dalam unggahanya, Mehbooba memberikan keterangan bahwa video itu menunjukkan perbandingan efek mendengarkan musik dengan mendengarkan azan terhadap tubuh.

Baca Juga: Sadar dari Masa Kritis Virus Corona, Dua Dokter di Wuhan Dapati Kulitnya Menghitam

Halaman:

Editor: Yusuf Wijanarko

Sumber: JABAR SABER HOAKS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x