Cek Fakta: Hoaks Anies Baswedan Pegang Piagam Penghargaan Provinsi dengan Jumlah Covid-19 Tertinggi

- 10 September 2020, 11:57 WIB
Tangkapan layar dari Facebook Sam Budi yang memperlihatkan Anies Baswedan memegang trofi dan piagam penghargaan. /Facebook Sam Budi
Tangkapan layar dari Facebook Sam Budi yang memperlihatkan Anies Baswedan memegang trofi dan piagam penghargaan. /Facebook Sam Budi /

 

PR BEKASI - Beredar kabar di media sosial yang menyebutkan bahwa terdapat Foto Gubernur Anies yang memegang trofi dan piagam penghargaan bertuliskan “PENGHARGAAN Provinsi Jumlah Covid 19 Tertinggi”.

Informasi tersebut dibagikan oleh salah satu pemilik akun Facebook Sam Budi dengan tambahan narasi pada Kamis, 10 September 2020.

Namun berdasarkan hasil pemeriksaan fakta seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Turn Back Hoax, klaim bahwa Anies Baswedan memegang trofi dan piagam penghargaan bertuliskan “PENGHARGAAN Provinsi Jumlah Covid 19 Tertinggi” adalah klaim yang salah atau hoaks.

Baca Juga: Warga Palestina Kecewa karena Gagal Bujuk Liga Arab Kutuk Kesepakatan Normalisasi UEA-Israel

Akun Facebook Sam Budi mengunggah foto Anies Baswedan yang nampak mengenakan batik dengan memegang trofi dan piagam penghargaan jumlah Covid-19 terbanyak.

Di dalam unggaha yang disebarluaskan tersebut nampak Anies Baswedan tersebut terpasang bersamaan dengan tangkapan layar berita dari cnbcindonesia.com dengan judul “Hari Ini Rekor Tertinggi Kedua Kasus Corona di DKI Pecah Lagi”.

Dalam unggahan ini, pemilik akun Facebook Sam Budi juga menambahkan narasi “Prestasi yg di banggakan oleh pengikutnya.”

Baca Juga: Sertifikasi Penceramah Tuai Kritik, PP Muhammadiyah: Takut yang Tidak Bersertifikat Tak Boleh Bicara

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Turn Back Hoax MAFINDO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x