Cek Fakta: Larang Anak Berhijab, Seorang Ayah di Lampung Disebut Pukuli dan Seret Anak Perempuannya

- 24 September 2020, 20:53 WIB
Hoaks seorang ayah larang putrinya berhijab hingga menganiayanya. /Turn Back Hoax
Hoaks seorang ayah larang putrinya berhijab hingga menganiayanya. /Turn Back Hoax /

Potret tersebut juga menampakkan seorang ayah menyeret anak perempuannya yang berbaring di tanah.

Berdasarkan penelusuran Turn Back Hoax, kejadian yang ada dalam foto tersebut bukan terjadi di Kota Lampung.

Selain itu, kasus penganiayaan yang dilakukan laki-laki dewasa dalam foto tidak ada kaitannya dengan hijab.

Baca Juga: Kabar Gembira untuk Para Penumpang, PT KAI Rayakan HUT ke-75 dengan Bagi Diskon Besar-besaran

Menurut laporan Turn Back Hoax, potret laki-laki di foto itu adalah seorang pria bernama Wei.

Ia menganiaya anak perempuannya sendiri dengan cara dipukul dan diseret sepeda motor.

Adapun peristiwa penganiayaan tersebut terjadi di Kota Ya Long, Goangxi, Tiongkok pada Februari 2018 lalu karena putrinya menolak untuk pulang dan bersekolah.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Kaesang Pangarep Bangga Kibarkan Bendera PKI?

Gambar yang sama, dimuat di artikel berita berjudul "Pria Ini Pukuli lalu Seret Anak Perempuannya Pakai Sepeda Motor" yang dimuat di situs Kompas[dot]com pada 1 Maret 2018.

Jadi, berdasarkan penulusuran Turn Back Hoax, informasi dengan narasi klaim seorang ayah di Kota Lampung melarang anaknya berhijab dan berakhir tragis adalah informasi yang keliru dan tergolong jenis misleading content.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Turn Back Hoax MAFINDO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x