Tak Pasti Kapan Pandemi Berakhir, Gojek Prioritaskan Bisnis Inti Hadapi Pandemi Virus Corona

- 24 Juni 2020, 09:35 WIB
LANGKAH Gojek di tengah pandemi COVID-19.*
LANGKAH Gojek di tengah pandemi COVID-19.* /Gojek

Berbagai penyesuaian bisnis telah dilaksanakan oleh Gojek guna mengakomodir kebiasaan baru pelanggan sejak adanya pandemi.

Perusahaan tersebut bekerja sama erat dengan mitra merchant untuk mengakomodasi adanya perubahan pada permintaan, membantu merchant yang sebelumnya hanya menjajakan produk secara offline menjadi bisa bermigrasi ke online dengan cepat, dan mengimplementasikan berbagai inisiatif guna mendukung mata pencaharian mitra driver.

Gojek telah bertumbuh secara eksponensial sejak pertama meluncur tahun 2015 hingga menjadi super app dengan lebih dari 170 juta pengguna di Indonesia dan seluruh Asia Tenggara.

Baca Juga: Perubahan Perilaku Masyarakat Saat Pandemi Jadi Alasan, Gojek Resmi Tutup layanan GoLife

Gojek juga telah mengeksplorasi bisnis baru seperti penjualan barang kebutuhan sehari-hari dan makanan siap masak di layanan GoFood, dan meningkatkan layanan pengiriman.

Perusahaan transportasi berbasis aplikasi multi layanan itu memastikan akan terus menawarkan berbagai layanan terutama melalui kerja sama dengan organisasi terbaik di bidangnya seperti Halodoc atau KitaBisa.***

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x