Hari Ini BI Akan Luncurkan Uang Khusus Seri HUT Ke-75 Kemerdekaan RI, Begini Penampakannya

- 17 Agustus 2020, 13:12 WIB
Uang Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 Tahun.
Uang Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 Tahun. /

PR BEKASI - Bank Indonesia (BI) meluncurkan uang khusus seri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 RI.

Uang tersebut berbentuk kertas dengan nominal Rp75.000.

Peluncuran tersebut bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 yang jatuh pada Senin, 17 Agustus 2020.

Baca Juga: Rayakan HUT Kemerdekaan, Google Tampilkan Doodle Keberagaman Indonesia

Dikutip Pikiranrakyat-bekasi.com dari Antara, peluncuran uang khusus itu dapat disaksikan secara virtual melalui kanal Youtube BI mulai pukul 11.15 WIB.

Gubernur BI Perry Warjiyo rencananya meresmikan peluncuran pengeluaran uang peringatan kemerdekaan 75 tahun RI itu.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati juga akan memberikan sambutan termasuk meresmikan peluncuran uang khusus itu bersama Gubernur BI.

Baca Juga: Jokowi Kenakan Baju Adat Timor Tengah Selatan Saat Pimpin Upacara HUT RI, Berikut Makna Setiap Motif

Dalam peluncuran itu juga diagendakan penyerahan simbolis uang peringatan kemerdekaan 75 tahun kepada keluarga Proklamator secara virtual.

Departemen Pengelolaan Uang BI menjelaskan uang rupiah khusus adalah uang dikeluarkan secara khusus oleh BI dalam rangka memperingati peristiwa atau tujuan tertentu.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x