5 Rahasia One Piece 1037 yang Terungkap di 2021, Pedang Enma Ternyata Berniat Menolong Zoro

1 Januari 2022, 15:49 WIB
Berikut lima rahasia One Piece 1037 yang terungkap di tahun 2021. /Youtube Anime Haki/

PR BEKASI - Meskipun tahun 2021 telah berlalu, masih banyak berbagai rahasia hingga One Piece 1037 yang belum diketahui.

Salah satu rahasianya adalah pedang Enma yang ternyata sejak awal berniat untuk menolong Zoro.

Berikut adalah lima rahasia One Piece 1037 yang telah terungkap di tahun 2021 sebagaimana dirangkum Pikiranrakyat-Bekasi.com dari berbagai sumber.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Spoiler One Piece Chapter 1037 hingga Chat Lawas Mayang ke Vanessa Angel Jadi Sorotan

Kekuatan kanabo Kaido

Di awal pertarungan Kaido melawan Luffy, penggemar dibuat terkejut.

Luffy yang telah mengerahkan semua kekuatannya, mampu dikalahkan Kaido hanya dengan satu kali serangan saja menggunakan senjatanya yang bernama kanabo.

Sejak saat itu banyak penggemar yang berteori bahwa kanabo tersebut terbuat dari batu laut karena Wano Kuni terkenal dengan batu lautnya.

Namun berdasarkan fakta-fakta yang ada hingga One Piece 1037, semua itu terbantahkan di 2021.

Baca Juga: Misteri One Piece 1037 Terungkap, Ini Alasan Sebenarnya Kenapa Ace Bisa Dikalahkan Kurohige

Terungkap bahwa Kaido bisa mengalirkan Haki Raja ke dalam senjata dan setiap serangannya.

Setelah itu Luffy akhirnya mulai mempelajari bagaimana cara agar dia mampu menahan serangan demi serangan yang diberikan Kaido dan membalasnya hingga mengalahkan Yonkou terkuat itu.

di penjara Udon, Luffy akhirnya mendapatkan guru baru yang mengajarkannya cara mengalirkan Haki Raja ke dalam setiap serangannya.

Wujud hybrid Kaido

Sebelumnya Kaido hanya menggunakan wujud manusianya atau wujud naganya saat bertarung.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Rahasia One Piece 1037 hingga Babi Guling Siap Santap Jatuh di Jalan

Wujud naganya digunakan Kaido saat melawan Oden yang sempat membuat tebasan silang di perutnya.

Pada saat itu, banyak spekulasi yang membahas tentang wujud hybrid Kaido ini karena sudah selayaknya pengguna kekuatan zoan memiliki kemampuan untuk berubah ke wujud hybrid

Akhirnya di tahun 2021, wujud hybrid Kaido pertama kali diperlihatkan saat dia bertarung melawan Luffy dan aliansi.

Awakening Kid dan Law

Sejak penggemar melihat awakening Doflamingo pertama kali, mereka semakin curiga dengan bentuk awakening buah iblis paramecia lainnya.

Baca Juga: Spoiler One Piece Chapter 1037, Kaido Terkejut Kekuatan Garp Bangkit dalam Tubuh Luffy

Seperti Ope Ope no Mi milik Law, Gomu Gomu no Mi milik Luffy, dan Jiki Jiki no Mi milik Kid.

Di 2021 ini, terungkap bahwa awakening Jiki Jiki no Mi ternyata bisa membuat objek hidup dan mati menjadi medan magnet. Tubuh Big Mom pun sempat dijadikan magnet oleh Kid.

Lalu ada awakening Law yang dapat membuat room di senjatanya dan menyerang tubuh lawannya dari dalam.

Akibatnya, organ dalam tubuh Big Mom rusak saat melawannya sampai-sampai memuntahkan darah.

Baca Juga: Fakta Mengejutkan One Piece 1037, Mihawk Ternyata Lebih Kuat daripada Yonko Shanks

Teknik ini sangat ampuh untuk melawan Big Mom yang terkenal dengan kulitnya yang tidak bisa ditembus oleh serangan apa pun.

Identitas asli King

Sejak awal kemunculan King, penggemar langsung dibuat penasaran dengan identitas asli darinya hingga terungkaplah jika King berasal dari suku Lunaria yang telah punah.

Tak hanya itu wajah King juga terungkap saat Zoro berhasil merusak topengnya. Bangsa Lunaria ya memiliki ciri khas kulit coklat, rambut putih, dan sayap hitam.

Saat beberapa anak buah Kaido melihat penampilan King ini, mereka membahas tentang hadiah yang akan diberikan Pemerintah Dunia jika memberitahukan lokasi King saat ini.

Baca Juga: Rahasia One Piece 1037, Desain Senjata Kuno Pluton Akhirnya Terungkap

Disebutkan bahwa hadiahnya bernilai hingga ratusan juta berry. Tak heran kalau King menutupi wajahnya dari semua orang.

Hanya Kaido saja orang yang sejak awal sudah tahu kalau King adalah suku Lunaria dan sudah bertekad tak akan menyerahkan King ke pihak Pemerintah Dunia.

Pedang Enma dan Haki Raja Zoro

Dahulu banyak beredar teori mengenai apakah Zoro memiliki Haki Raja seperti Luffy.

Hali itu langsung dijawab oleh Oda pada tahun 2021 dengan memperlihatkan Zoro menggunakan Haki Raja secara tidak sadar.

Baca Juga: 4 Karakter One Piece yang Memiliki Sumber Kekuatan Dahsyat dari Buah Iblis Warisan Karakter yang Sudah Mati

Kaido yang pertama merasakannya saat dia ditebas oleh Zoro menggunakan jurus Asura miliknya.

Zoro secara tidak sadar melapisi Haki Raja ke pedangnya dan menggunakan jurus Asura untuk menebas wujud naga Kaido.

Kemudian saat Zoro membiarkan Enma menyerap hakinya, anak buah Kaido yang berada di satu ruangan dengannya langsung pingsan karena Haki Raja miliknya.

Tampaknya pedang Enma justru berniat menolong Zoro agar menjadi lebih kuat.

Baca Juga: One Piece: 7 Karakter Ini Sangat Sulit Dikalahkan Monkey D. Luffy, Salah Satunya Kaido

Dengan salah satu sifat alami pedang Enma yang selalu menarik haki penggunanya, secara tidak langsung itu membantu Zoro mengeluarkan Haki Raja miliknya.

Itulah kumpulan rahasia One Piece 1037 yang telah terungkap di tahun 2021.***

Editor: Ghiffary Zaka

Tags

Terkini

Terpopuler