Bak Punya Firasat Tak Akan Berumur Panjang, Dorce Gamalama Sempat Datangi Semua Tempat Makan Favoritnya

16 Februari 2022, 13:07 WIB
Pengakuan sopir Taksi, Dorce Gamalama sempat mendatangi semua tempat makan favoritnya sebelum meninggal dunia. /Tangkapan Layar YouTube/Prime Show

PR BEKASI - Kepergian artis senior Dorce Gamalama tak hanya menjadi duka yang mendalam bagi kalangan selebriti Tanah Air, tapi juga bagi kalangan sopir taksi.

Pasalnya, para sopir taksi yang biasa mangkal di sekitar kediaman Dorce Gamalama mengaku sedih harus kehilangan pelanggan setia mereka.

Salah satu sopir taksi langganan Dorce Gamalama, Fuzi mengungkapkan bahwa beliau adalah orang yang baik dan tulus.

Baca Juga: Vaksinasi Disebut Dapat Mengurangi Kemungkinan Terkena Long Covid, Menurut Penelitian

"Bunda Dorce itu orangnya baik, tulus, ikhlas. Kita para sopir taksi kehilangan banget," kata Fuzi, yang dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari YouTube Official Nitnot, Rabu, 16 Januari 2022.

"Saya sering nganter (Dorce Gamalama), kebetulan di daerah dekat rumah gadangnya itu kan ada pangkalan taksi, dan saya yang sering diminta nganterin beliau," sambungnya.

Lebih lanjut, Fuzi mengungkapkan bahwa dirinya sudah memiliki firasat bahwa Dorce Gamalama tak akan berumur panjang.

Baca Juga: Sinopsis Film Horns di Bioskop Trans TV, Film Horor Daniel Radcliffe Si Harry Potter

Pasalnya, seminggu sebelum dirawat di rumah sakit, Dorce Gamalama kerap minta diantarkan ke berbagai tempat favoritnya hanya untuk makan makanan kesukaannya.

"Saya sudah punya feeling sih dari seminggu sebelum dia dirawat, kayaknya gak lama lagi," kata Fuzi.

"Soalnya semua kesukaan dia dari di Senen, di Monas, bubur ayam, terus makanan di Tangerang didatengin semua. Bahkan teman saya juga nganter cuma ke warteg kesukaan dia," tuturnya.

Baca Juga: Lirik Lagu Langit Favorit – Luthfi Aulia Viral di TikTok: Tatap Kedua Mataku, Hapuskan Ragu

Fuzi juga membenarkan bahwa Dorce Gamalama sempat minta diantarkan ke rumah Tukul Arwana, meski saat itu bukan dirinya yang mengantar.

"Saya lupa siapa yang nganter Bunda ke tempat Mas Tukul dan makan-makan, soalnya saya lagi ada di tempat lain," kata Fuzi.

Terakhir, Fuzi mengatakan bahwa ia diminta mengantarkan peralatan untuk pemakaman Dorce Gamalama di rumah sakit.

Baca Juga: Ikatan Cinta 16 Februari 2022: Keberadaan Reyna Masih Misteri, Terapi Doula untuk Andin Tak Buahkan Hasil

"Kain kafan yang di koper merah itu, sama peralatan untuk pemakaman," kata Fuzi.

Seperti diketahui, Dorce Gamalama meninggal dunia pada Rabu, 16 Februari 2022, pukul 07.30 WIB di RSPP Simprug, Jakarta Selatan, akibat terpapar Covid-19.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: YouTube Nit Not

Tags

Terkini

Terpopuler