One Piece 1044, Luffy Bebaskan Hukuman Zunisha, Muncul Kilas Balik Kesalahan Sang Gajah Purba di Void Century

19 Maret 2022, 14:55 WIB
Berikut prediksi One Piece 1044 mengenai Zunisha yang menjadi saksi kebangkitan Joyboy dalam tubuh Luffy. /Youtube Real Gue Noe/

PR BEKASI - Luffy akan membebaskan hukuman yang selama 800 tahun ini di jalani oleh Zunisha pada One Piece 1044 mendatang.

Diprediksikan pada One Piece 1044 ataupun pada chapter selanjutnya, setelah Joyboy bangkit dalam diri Luffy, hal pertama yang akan dilakukannya adalah menemui Zunisha.

Setelah bangkit, kemungkinan Joyboy akan berbicara melalui diri Luffy kepada Zunisha pada One Piece 1044.

Berdasarkan arahan Joyboy, Luffy akan berkata kepada Zunisha untuk membebaskannya dari hukuman yang sudah dijalaninya selama 800 tahun ini.

Baca Juga: Teori dan Link Baca One Piece 1044: Luffy Bisa Kalahkan Kaido dengan Kebangkitan Buah Iblis

Seperti diketahui, Zunisha merupakan gajah purba raksasa yang sudah hidup sejak masa void century atau abad kekosongan 800 hingga 900 tahun yang lalu.

Pada masa void century itu, Zunisha kemungkinan melakukan suatu kesalahan besar.

Hal itu membuatnya dihukum oleh seseorang untuk berjalan mengitari lautan selama 800 tahun ini.

Simak penjelasan lengkapnya mengenai prediksi dan kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi pada One Piece 1044 berikut ini.

Baca Juga: Presiden Afrika Selatan Salahkan NATO Atas Perang Rusia-Ukraina: Menyebabkan Ketidakstabilan...

Sebelumnya, pada One Piece 1043 lalu, di panel akhir diperlihatkan mata Zunisha yang menyala dan berkata Joyboy sudah kembali.

Kemudian diperlihatkan juga Luffy yang meleleh sambil tersenyum.

Hal itu pun menjadi salah satu panel yang menarik dan sangat ditunggu kelanjutannya oleh para fans.

Namun biasanya, setelah muncul panel seperti itu, Oda tidak akan langsung meneruskan cerita intinya.

Baca Juga: Misteri One Piece 1044, Jantung Luffy Ternyata Harus Berhenti Agar Bisa Berubah ke Mode Joy Boy

Sepertinya pada One Piece 1044 dan kedepannya nanti terlebih dahulu akan memperlihatkan kilas balik dan penjelasan lengkap tentang Zunisha.

Saat ini Zunisha sudah muncul di Wano Kuni, gajah purba raksasa itu sedang menghalau kapal milik pemerintah dunia di laut Wano.

Dapat diartikan juga, jika saat ini Zunisha akan segera masuk ke dalam jalan cerita inti yang akan datang.

Di balik bentuk tubuhnya yang besar, Zunisha sebenarnya menyimpan banyak misteri di baliknya.

Baca Juga: Penelitian Terbaru Sebut Omicron Dapat Sebabkan Croup Parah Pada Anak

Sehingga jika dalam cerita One Piece 1044 ataupun pada chapter selanjutnya ada kisah mengenai kilas balik tentang Zunisha, tentu akan sangat menarik bagi para Nakama.

Berdasarkan perkataan Nekomamushi pada chapter 821, diketahui Zunisha pernah melakukan kejahatan besar pada masa lalu.

Kejahatannya itu kemungkinan adalah sesuatu yang sangat besar dan menimbulkan banyak korban, hingga membuat gajah purba itu dijatuhi hukuman.

Zunisha dihukum untuk terus berjalan mengitari lautan selama 800 tahun kebelakang ini.

Baca Juga: Link Nonton dan Jadwal Kualifikasi MotoGP Mandalika 2022 Hari Ini, 19 Maret 2022

Dalam kilas balik nanti, akan diungkapkan apa sebenarnya kesalahan Zunisha tersebut.

Serta siapa yang memberikan hukuman kepada gajah purba raksasa itu.

Menurut teori yang diungkapkan para Nakama One Piece, kejahatan yang dilakukan oleh Zunisha merupakan suatu ketidaksengajaan.

Namun dampak dari kesalahan Zunisha itu menimbulkan kehancuran serta memakan banyak korban jiwa.

Baca Juga: Leo Dermawan, Berikut 4 Zodiak yang Paling Baik Hati dalam Astrologi

Sepertinya dahulu Zunisha pernah kehilangan kendali, yang membuatnya mengamuk dan menyebabkan berbagai kehancuran.

Setelah sadar, Zunisha pun melihat akibat dari kesalahannya itu dan pasrah menerima hukuman apapun yang diberikan kepadanya.

Oleh karena itu, hingga saat ini Zunisha masih menjalankan hukumannya yaitu terus berjalan di lautan, agar dia tidak melakukan hal yang sama lagi.

Adapun siapa sosok yang memberikan hukuman kepada Zunisha tersebut belum diketahui siapa.

Baca Juga: 3 Tokoh One Piece yang Tak Bisa Dikalahkan Marco, Api Phoenix Tidak Mempan

Namun terdapat dua orang yang kemungkinan memberikan hukuman tersebut kepada gajah purba raksasa itu.

Kedua orang itu kemungkinan adalah Joyboy dan salah seorang leluhur dari keluarga Kozuki.

Joyboy merupakan sosok pemimpin dan memiliki kuasa pada era 800 tahun yang lalu.

Kemungkinan dia yang menghukum Zunisha tentu tidak akan sangat berpeluang.

Kemudian salah seorang leluhur dari keluarga Kozuki pun memiliki peluang yang sama dengan Joyboy untuk menghukum Zunisha.

Baca Juga: Bocoran One Piece 1044: Luffy Memompa Kembali Jantungnya, Kekuatan Topi Jerami Menjadi Mirip Katakuri

Hal itu dapat diketahui dari kemampuan keturunan Kozuki saat ini, yakni Momonosuke yang bisa berkomunikasi dan memberi perintah kepada Zunisha.

Kemungkinan setiap sekian ratus tahun sekali akan ada keturunan dari keluarga Kozuki yang mempunyai kemampuan untuk memberi Zunisha perintah.

Sebagai seorang yang bisa memberikan perintah kepada Zunisha, kemungkinan Momonosuke juga bisa membebaskan hukumannya.

Jika buka Momonosuke, tentu satu-satunya orang lain yang kemungkinan dapat membebaskan hukuman Zunisha adalah Luffy.

Hal itu dikarenakan, Luffy merupakan sosok yang telah dirasuki oleh jiwa Joyboy di dalamnya.

Baca Juga: Rahasia One Piece 1044: Sanji Bangkitkan Api Hitam, Lebih Panas dari Api Magma Akainu

Sehingga kemungkinan besar dalam One Piece 1044 mendatang, hal yang pertama akan Luffy lakukan setelah bangkit dengan jiwa Joyboy adalah bertemu Zunisha.

Luffy akan membebaskan hukuman yang telah dijalani Zunisha selama 800 tahun itu.

Namun seperti apa kebenaran cerita One Piece 1044 nanti, kita akan mengetahuinya langsung saat chapter terbaru itu dirilis oleh Oda.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler