Jadwal Nonton Bioskop di SGC Cikarang selama Akhir Pekan, Jangan Lewatkan Aksi Doctor Strange

6 Mei 2022, 19:41 WIB
Jadwal nonton film bioskop di Sentra Grosir Cikarang pada hari ini hingga akhir pekan mendatang, ada Doctor Strange salah satunya. /21 Cineplex

PR BEKASI - Di masa akhir liburan panjang ini salah satu cara menghabiskannya dengan nonton bioskop bersama teman atau keluarga.

Ada beberapa film menarik yang bisa mengisi waktumu dengan nonton bioskop ini.

Seperti film dari Marvel yaitu Doctor Strange, KKN di Desa Penari, Gara-Gara Warisan, dan Kuntilanak 3.

Baca Juga: One Piece: Deretan Kekuatan Buah Iblis Mythical Zoan Diurutkan dari yang Terlemah

Berikut ini jadwal nonton bioskop di XXI Sentra Grosir Cikarang atau SGC Cikarang selama akhir pekan beserta cuplikan sinopsisnya.

1. Doctor Strange

Usai mengucapkan mantra terlarang yang membuka pintu kek multiverse, Doctor Strange membuat keseimbangan dunia menjadi kacau.

Akhirnya para makhluk dari dimensi yang lain pun berdatangan, termasuk juga di dalamnya versi lain dari Doctor Strange sehingga menjadi ancaman terbesar untuk kelangsungan dunia.

Baca Juga: One Piece 1049, Ternyata Kaido Berniat Bangkitkan Tengkorak Raksasa untuk Memulai Perang

Film besutan Walt Disney ini bergenre action, adventure, dan fantasy dan diperuntukkan bagi mereka yang berusia 13 tahun ke atas.

Jadwal film yang berlangsung selama 126 menit ini sebagai berikut: 11:05, 13:45, 16:25, 19:05.

Untuk tanggal 6 Mei 2022 harga tiket Rp40,000, sedangkan akhir pekan naik menjadi Rp50,000.

2. KKN di Desa Penari

Baca Juga: Alami Penurunan Pelanggan Drastis, Netflix Langsung Digugat para Pemegang Saham yang Merasa Dirugikan

Kisah yang diambil dari cerita viral di Kaskus ini diawali dari 6 mahasiswa yang melaksanakan KN di desa terpencil.

Namun, mereka tidak pernah menyangka KKN yang awalnya lancar ternyata berakhir petaka, karena itu bukan desa biasa.

Kepala desa sendiri sudah memperingatkan mereka akan beberapa hal tabu yang dilarang dilakukan seperti melewati batas gapura terlarang.

Baca Juga: 5 Link Nonton Spy X Family Episode 5, Hasil Ujian Masuk Anya Tak Memuaskan?

Tempat tersebut ternyata berhubungan dengan sosok penari cantik yang mengganggu para gadis kelompok KKN ini.

Akhirnya satu per satu dari mereka mengalami keanehan, termasuk Bima yang sikapnya tiba-tiba berubah.

Proker KKN mereka pun berantakan, dan bukan hanya itu ternyata beberapa dari mereka telah melanggar satu hal fatal yang dilarang di sana.

Baca Juga: Kejutan One Piece 1049, Oda Sudah Beri Petunjuk, Kaido Ternyata Sengaja Sembunyikan Kekuatan Awakeningnya

Akibatnya teror dari penari ini pun makin menyeramkan hingga mereka meminta bantuan dari Mbah Buyut, walaupun sudah terlambat, mereka terancam tidak bisa pulang dengan selamat dari desa penari.

Film yang ditujukan untuk orang dewasa berusia di atas 17 tahun ini berlangsung selama 130 menit.

KKN di Desa Penari ditayangkan pada jam-jam berikut di SGC Cikarang: 11:30, 13:30, 16:15, 19:00.

Baca Juga: 5 Saham Mid-Cap Berkinerja Terburuk Tahun 2022, Salah Satunya Zillow Group Platform Real Estat

3. Kuntilanak 3

Usai pulang dari mengalahkan kuntilanak, para anggota dari Geng Kuntilanak ternyata tidak bisa menjalani hidup dengan normal.

Anak-anak kampung membully mereka dan merendahkan sebagai anak pungut dan terutama Dinda (Nicole Rossi), dia dianggap sebagai anak aneh dan mengadukan hal ini pada Tante Donna.

Ketika Dinda mencari-cari internet, mengenai kekuatan barunya, ia melihat iklan sekolah khusus untuk para anak cenayang, Sekolah Mata Hati.

Baca Juga: Cek Fakta, Artis Andhika Pratama Diklaim Meninggal Dunia, Simak Faktanya

Dia tidak sengaja melukai Panji (Adlu Fahrezy) dan Ambar (Ciara Brosnan), ia menyesal dan meminta Tante Donna mendaftarkannya ke Sekolah Mata Hati, berharap ia bisa belajar lebih mengontrol kekuatannya.

Dinda dan Tante Donna tiba di Sekolah Mata Hati, disambut oleh kepala sekolah Baskara (Wafda Saifan) dan petugas administrasi Stephanie (Irish Hutasoit). Miko (Ali Fikry) dan Kresna (Andryan Brima) memutuskan menyusul Dinda, membawanya pulang.

Baskara tiap hari merasa kehadiran Dinda membawa aura tersendiri di sekolah itu. Dan ini dilaporkan ke sosok Eyang Sukma (Sara Wijayanto), pendiri sekolah itu yang tinggal di tempat tersembunyi tak terlihat para siswa.

Baca Juga: Jadwal Tayang Drakor Shooting Stars Episode 5 Sub Indo, Lengkap dengan Link Nonton dan Spoiler

Dia merasa dihantui oleh sosok kuntilanak, dan pada waktu yang sama beberapa murid diserang dan diserap energi tubuhnya, hingga mereka tewas.

Film bergenre Horor ini berlangsung selama 106 menit dan ditujukan untuk remaja di atas 13 tahun.

Berikut jadwal film Kuntilanak 3: 11:55, 14:10, 16:25, 18:40.

4. Gara-gara Warisan

Baca Juga: Spoiler Doctor Strange 2, Defender Strange hingga Captain Marvel Akan Mati

Tiga bersaudara yang tidak pernah akur terpaksa bersaing memperebutkan warisan berupa sebuah guest house milik Dahlan (Yayu Unru), ayah mereka.

Adam (Oka Antara), anak sulung yang menyalahkan sikap keras ayahnya untuk kegagalan-kegagalan hidupnya. Laras (Indah Permatasari), anak tengah yang berjiwa independen dan idealis.

Dicky (Ge Pamungkas), anak bungsu kesayangan ayahnya yang dimanja sejak kecil dan tumbuh sebagai pemuda yang bengal. Siapakah yang akan menjadi ahli waris pilihan? Perseteruan, dengki, dan dendam-dendam masa lalu.

Baca Juga: Mengenal 6 Anggota Illuminati yang Hadir di Doctor Strange 2

Film dengan genre drama dan komedi ini ditayangkan selama 117 menit untuk remaja di atas 13 tahun, berikut jadwalnya: 14:15, 16:45, 19:15.

Berikut tadi sinopsis dan jadwal nonton bioskop di XXI SGC Cikarang, harap diingat bahwa jadwal bisa berubah-ubah.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: 21cineplex

Tags

Terkini

Terpopuler