5 Versi Godzilla yang Paling Kuat, Godzilla Earth Ada di Puncak!

29 Maret 2024, 21:07 WIB
Berikut 5 versi Godzilla yang paling kuat, Godzilla Earth ada dipuncak. /X/Godzilla_Toho/

PATRIOT BEKASI - Monster Godzilla hadir dalam berbagai versi, makhluk buas ini telah mengalahkan berbagai monster antara lain King Ghidorah, King Kong, Mothra, sampai Gigan.

Kekuatan dari Godzilla begitu ikonik, fisik yang kuat, napas atomnya yang menggelegar, serta ukurannya yang sangat besar seperti gedung pencakar langit.

Berikut 5 versi Godzilla yang paling kuat, sosok Godzilla Earth ada dipuncak!:

5. Shin Godzilla (2016)

Hadir dengan tampilan fisik yang mengerikan dan liar, kekuatan ikonik Shin Godzilla adalah napas atomnya yang bergemuruh dengan darah bersuhu tinggi yang mampu melelehkan baja.

Namun sebagian orang menganggap varian ini lemah karena hanya melawan manusia dan memiliki cooldown yang lama setelah menggunakan kekuatannya.

4. Burning Godzilla (1984)

Debut pada film The Return of Godzilla, Godzilla dalam versi ini tampil mengerikan dengan tinggi lebih dari 300 kaki, selain kuat dan memiliki kekuatan napas atom yang luar biasa, makhluk buas ini juga cerdas.

Diklaim Burning Godzilla memiliki sinar panas spiral, suhu tubuhnya capai hampir 1.200 derajat Celcius, nafas atomnya diklaim bersuhu sekitar setengah juta derajat Celcius.

Tidak sampai situ saja, makhluk ini juga punya teknik bernama Nuclear Pulse yang dapat memancarkan energi atom yang kuat dari seluruh kulitnya.

Baca Juga: Final! Link Nonton The Impossible Heir Episode 11 dan 12 Beserta Spoiler Lengkap dan Jadwal Tayang

3. Titanus Godzilla (2014)

Titanus Godzilla disebut-sebut memiliki ukuran paling besar yang ditampilkan di silver screen (layar perak) dengan tinggi hampir 400 kaki dan berat hampir 100.000 ton.

Versi ini memiliki berbagai kemampuan unik diantaranya yaitu mengandalkan kekuatan fisik seperti menggigit serta dapat bergerak dengan kaki dan lengannya.

Napas atomnya dianggap yang paling kuat diantara para raja, efeknya dapat melubangi bumi, menghancurkan lingkungan sekitar dan menimbulkan gelombang tsunami yang sangat besar.

2. Godzilla Final Wars (2004)

Debut pada tahun 2024, Godzilla ini lebih pintar dari pendahulunya, ia tampak sadar akan apa yang dilakukannya seperti sengaja menyerang dan menghancurkan sumber daya manusia.

Jelas, berada diurutan kedua menyiratkan bahwa kekuatannya tidak diragukan lagi, Godzilla versi Final Wars ini memiliki napas atom dan nafas spiralnya begitu kuat sehingga musuh yang dilawannya terkena K.0 dalam satu serangan.

Ada juga yang disebut Hyper Spiral Heat Ray, serangan yang digunakan untuk memusnahkan asteroid bernama Gorath.

1. Godzilla Earth (2017)

Ditemukan sebagai Godzilla terbesar yang pernah diciptakan dengan tinggi lebih dari 1.000 kaki, tanpa bantuan apapun makhluk buas tersebut dapat mengalahkan monster dan manusia sendirian.

Disebut sebagai "pembalas ilahi", Godzilla Earth memiliki kombinasi ukuran, kekuatan, dan perilaku agresif yang menjadikannya dia tangguh.

Ada diurutan nomor satu, kemampuan serta kekuatannya begitu hebat diantaranya nafas atom yang memancaran elektromagnetik yang dapat menghancurkan kota-kota dan meratakan gunung-gunung.

Selain itu napas atom tersebut juga mampu menghancurkan asteroid yang sebanding dengan Bulan, dia juga mampu meregenerasi sel tanpa henti dan menghasilkan suara gemuruh yang sangat keras.

Sekian 5 versi Godzilla yang paling kuat, Tim Patriot Bekasi mengutip dari laman CBR.***

Editor: Ahmad Zaki Kusnaedi

Tags

Terkini

Terpopuler