Rumah Member Girlband Korea Didatangi Pencuri, Pelaku Lebih Pilih Foto daripada Barang Berharga

- 31 Januari 2021, 08:15 WIB
Tangkapan layar  ETToday.
Tangkapan layar ETToday. /Instagram.com/ twicetagram/ Asia One

 

PR BEKASI - Rumah milik Tyuzu member girlband Twice di Tainan, Taiwan didatangi pencuri. Namun bukan barang berharga yang diambil.

Perhiasan, jam tangan mewah, uang tunai adalah beberapa daftar benda-benda yang biasanya dicuri oleh pencuri jika mereka berhasil membobol rumah.

Namun, pencuri yang menyatroni rumah keluarga Tyuzu memutuskan bahwa dia mencuri sesuatu yang berbeda, yakni foto Tyuzu yang telah bertanda tangan.

Media Taiwan melaporkan pada Kamis, 28 Januari 2021, ibu Tzuyu menelepon polisi setelah mengetahui ada barang yang hilang dari rumah mereka.

Baca Juga: Menang Tipis dari Sheffield, Manchester City Kokohkan Posisi Puncak

Saat melakukan penyelidikan kepolisian setempat hanya menemukan sidik jari anggota keluarga dan cleaning service mereka, polisi tidak dapat menemukan sidik jari orang yang lain.

Setelah penyelidikan lebih lanjut, mereka menemukan pelakunya memang seorang wanita yang bekerja sebagai cleaning service di keluarga tersebut.

Media Taiwan mengungkapkan wanita berusia 28 tahun itu melakukan pencurian sebanyak dua kali, wanita itu juga tak ragu menjual barang hasil jarahannya melalui online shop.

Lewat aksi “ceroboh” sang pencuri, pihak kepolisian pun berhasil mengantongi identitas pelaku.

Baca Juga: Anaknya Tewas Tersengat Listrik Saat Mengisi Daya Gawai, Ibu Ini Peringatkan Seluruh Orang Tua

Lantas benda apa yang dicuri wanita itu?

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Asia One, Minggu 31 Januari 2021, wanita itu mencuri 62 foto Tzuyu yang telah ditandatangani, 11 album musik, dan dua buku foto girl grup Twice yang juga bertanda tangan.

Wanita itu juga telah berhasil menjual satu barang dan mendapat untung NT$3.000 (Rp15 juta) dari salah satu barang dijual.

Diketahui benda-benda yang dicuri tadinya akan didonasikan.

Baca Juga: Mengejutkan! Benarkah Seekor Katak Baru Saja Dilahirkan dari Ibu yang Sedang Hamil? Simak Faktanya

Dikutip dari berbagai sumber, Tzuyu memang bukanlah member yang berasal dari Korea Selatan, melainkan dari Tainan, Taiwan. Namun ia telah merantau ke Korea Selatan sejak berumur 13 tahun.

Tzuyu bersekolah di Hanlim Multi Art High School bersama Dahyun dan Chaeyoung. Posisi idol kelahiran tahun 1999 ini adalah sebagai vokal, maknae, visual, Face Of The Group.
 
Ia memulai trainee pada tanggal 15 November 2012. Namun, sebelum debut pun wajah Tzuyu sudah muncul menjadi model di beberapa majalah terkenal.

Meski Tzuyu adalah member asing, namun ia selalu menjadi trending topik di situs-situs lokal Korea, seperti di Naver ataupun Daum.

Baca Juga: Natalius Pigai Dipolisikan terkait Ucapannya Soal Etnis Jawa dan 'Babu', Refly Harun: Demokrasi yang Gagal

Artikel tentang Tzuyu juga diketahui selalu menjadi artikel terpanas dengan jumlah like dan komentar yang sangat banyak. Bahkan berdasarkan liputan dari Star Seoul TV mengatakan kalau saham JYP Ent langsung naik karena efek Tzuyu.

Star Seoul TV juga menyebutkan kalau JYP Ent sudah banyak mendapatkan tawaran dari media lokal Taiwan untuk meliput Tzuyu, bahkan JYP Ent mendapatkan tawaran harga yang sangat tinggi dibanding harga di Korea.***

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Asia One


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x