Kevin Julio Akui Kini Terapkan Gaya Hidup Lebih Ramah Lingkungan

- 18 Februari 2021, 17:51 WIB
Aktor Kevin Julio kini mulai terapkan gaya hidup berkelanjutan./Instagram.com/@kevinjulio1993
Aktor Kevin Julio kini mulai terapkan gaya hidup berkelanjutan./Instagram.com/@kevinjulio1993 /

Baca Juga: Guru Besar Unair Harap RUU ITE Tak Buka Celah Lemahkan Negara, Ali Ngabalin: Paten Prof!

Diakui oleh pemain film 'Ganteng-ganteng serigala' itu, dirinya pun saat ini tengah menerapkan gaya hidup lebih ramah lingkungan.

Dicontohkannya seperti kesehariannya saat ini kerap menggunakan perlengkapan makan dan minum yang dibawanya sendiri, sehingga dapat mengurangi wadah plastik yang sekali pakai.

Hal lainnya yang juga penting untuk dicontoh orang lain, yaitu Kevin Julio juga mulai sadar untuk menerapkan gaya hidup berkelanjutan. Salah satunya dengan cara memilah sampah sesuai kategorinya.

Baca Juga: Tak Ada yang Salah dengan Isi UU ITE, Teddy Gusnaidi: Yang Bermasalah Orang yang Tak Ingin Negara Ini Beradab

"Di rumah sudah mulai menerapkan untuk membagi tempat sampah organik dan nonorganik. Pemilahan ini langkah kecil namun penting," kata Kevin Julio.

Penerapan itu ia lakukan juga hingga ke lokasi kerjanya, dengan cara itu diharapkan juga dapat menjadi inspirasi bagi banyak orang lain untuk mulai melakukan hal serupa.

"Selain itu ketika belanja juga bawa tas belanja sendiri, dan ketika lagi syuting bawa alat makan sendiri yang dari bambu atau stainless steel. Itu hal yang aku kira cukup untuk menginspirasi teman-teman yang lain yang belum memulai," kata Kevin Julio.

Baca Juga: Puluhan Liang Lahat Jenazah Pasien Covid-19 di TPU Bambu Apus Tergenang

Menurutnya tidak perlu sulit memikirkan apa yang bisa dilakukan untuk menjadi bagian dari menghadapi permasalahan lingkungan di Indonesia saat ini.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah