Cinta Laura Ungkap Alasan Hidup Hemat dan Tak Mau Beli Barang Mewah: Aku Merasa Jahat

- 1 Juni 2021, 09:00 WIB
Cinta Laura ungkap alasan tak mau beli barang mewah.
Cinta Laura ungkap alasan tak mau beli barang mewah. /Instagram/@claurakiehl

Cinta Laura mengatakan bahwa dirinya sedari kecil sudah diajari untuk melihat banyak hal dari perspektif luas.

"Kenapa aku hemat banget karena gini, aku dari kecil diajari untuk ngeliat semuanya dari perspektif luas,” kata Cinta Laura.

Baca Juga: Fahri Hamzah Layangkan Surat Terbuka untuk Pegawai KPK: Kalau Tak Mau Diatur Jadilah Politisi

“Bukan berarti aku enggak suka barang-barang bagus ya. Aku guilty kalau membeli sesuatu baru atau mahal," tutur Cinta Laura.

Cinta Laura merasa akan lebih bermanfaat bila uang tersebut diberikan kepada yang membutuhkan dibandingkan dengan membeli barang branded seperti tas atau baju.

"Aku mikirnya gini misalnya tas branded harga Rp30 Juta. Bayangkan berapa keluarga atau anak yang biasa sekolahin atau kasih makan dengan uang Rp30 Juta dan aku pakai uang Rp30 juta buat beli tas, it's not worth it," kata Cinta Laura. 

Baca Juga: MUI Sebut Orang Terbebani Nyanyikan 'Indonesia Raya' Bisa Gila, Yunarto Wijaya: Ini Ngawur Sendiri?

Lanjut, Cinta Laura merasa jahat jika membeli baju-baju branded di toko. Pasalnya jika membeli 10 baju saja hampir mendekati gaji stafnya di rumah. 

“Misalnya aku ke toko di mall yang mungkin harga bajunya di bawah 1 juta. Ku Masih berpikir, karena aku mikir staf aku di rumah, driver aku , gajinya segini setiap bulan,” ujar Cinta.

“Dan dengan aku beli baju ini 5 atau 10 udah mendekati gaji mereka. Aku merasa jahat, sangat merasa jahat,” kata Cinta Laura.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x