Anak Deddy Dores Lelang Gitar Warisan sang Ayah demi Tutupi Biaya Perawatan Ibunya

- 26 Juli 2021, 20:41 WIB
Calvin Dores mencoba lelang gitar kesayangan mendiang ayahnya, Deddy Dores, untuk mencari biaya pengobatan ibunya, Dagmar Twin Sister.
Calvin Dores mencoba lelang gitar kesayangan mendiang ayahnya, Deddy Dores, untuk mencari biaya pengobatan ibunya, Dagmar Twin Sister. /Instagram/dorescalvin/

PR BEKASI - Anak dari musisi Deddy Dores, Calvin Dores, melelang gitar warisan dari mendiang ayahnya.

Calvin Dores melakukan lelang gitar mendiang Deddy Dores di akun media sosialnya karena kondisi ekonomi.

Dengan jujur Calvin Dores mengatakan, tindakannya lelang gitar Deddy Dores merupakan keputusan yang sangat berat.

Baca Juga: Ivan Gunawan Ungkap Uang Rp500 Juta dari Deddy Corbuzier untuk Bangun Masjid, Raffi Ahmad: Gue Terharu

Akan tetapi, hal itu tampaknya langkah terakhir demi mendapatkan dana untuk mengobati sang ibu, Dagmar C Sunardi atau Dagmar Twin Sister.

"Dengan sangat rendah hati, Calvin mohon bantuannya dari teman-teman. Ingin melelang gitar milik almarhum ayah saya," katanya.

"Sebenarnya dengan berat hati saya terpaksa harus melepas gitar kesayangan ayah saya demi membantu kesembuhan ibu saya," sambungnya.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Sebut Obesitas Lebih Berisiko Terpapar Covid-19: Itu Komorbid, Anda Bisa Mati Gara-gara itu!

Calvin menyampaikan bahwa sang ibu harus menjalani perawatan karena mengalami serangan jantung.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Youtube Melaney Ricardo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x