Diduga Hina Indonesia, Jebolan Kontes Kecantikan Ramai-ramai Kritik Direktur Kreatif Miss Supranational

- 7 September 2021, 16:34 WIB
Deretan jebolan kontes kecantikan yang menanggapi terkait dugaan penghinaan yang dilakukan oleh direktur kreatif Miss Supranational terhadap Indonesia.
Deretan jebolan kontes kecantikan yang menanggapi terkait dugaan penghinaan yang dilakukan oleh direktur kreatif Miss Supranational terhadap Indonesia. /Kolase foto Instagram/@aurrakharishma @ayumaulida97 @keziawarouw @alya.nurshabrina

PR BEKASI – Para jebolan kontes kecantikan nasional maupun internasional ramai-ramai bersuara terkait dugaan penghinaan kepada Indonesia yang dilakukan oleh bos ajang kecantikan, direktur kreatif Miss Supranational, Andre Sleigh.

Tidak sedikit dari mereka yang menyayangkan sikap dari petingginya yang berbicara dan menghina negara lain yang juga sebagai kontestan di ajang tersebut.

Sebagai kontestan di Miss Supranational 2021, Jihane Almira juga turut membela Indonesia negara yang telah dihina oleh Andre Sleigh.

Baca Juga: Jihane Almira 'Bela Negara' setelah Bos Miss Supranational Diduga Hina Indonesia 

Dalam unggahannya, Jihane Almira yang juga dinobatkan sebagai juara favorit Miss Supranational 2021 itu, mengaku akan maju untuk membela Indonesia.

Wanita kelahiran 2000 itu mengutarakan bahwa tujuannya untuk mengikuti ajang tersebut untuk membanggakan Indonesia.

Lantas, ketika negara yang dicintainya dihina oleh orang lain, maka tak heran jika ia pun tidak akan tinggal diam.

“Niat dan tujuan utama saya adalah untuk membanggakan dan merepresentasikan INDONESIA/NS dengan baik juga secara optimal. Apapun dan SIAPAPUN yang menyentuh negara saya, saya maju,” kata Jihane Almira, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari unggahan Instagram pribadinya pada Selasa, 7 September 2021.

Baca Juga: Jihane Almira Banjir Dukungan usai Direktur Miss Suprantional Diduga Hina Indonesia 

Sementara itu, dalam unggahan masing-masing, para jebolan kontes kecantikan Internasional pun turut buka suara dan membela Indonesia, sama halnya yang dilakukan oleh Jihane Almira.

Seperti yang dilakukan oleh Kezia Warouw, top 13 Miss Universe 2016 yang menyayangkan sikap dari salah satu petinggi Miss Supranational itu.

Kezia Warouw membela Indonesia dari penghinaan yang diduga dilakukan Anntonia Porsild.
Kezia Warouw membela Indonesia dari penghinaan yang diduga dilakukan Anntonia Porsild. Instagram @keziawarouw

Dikarenakan sebuah ungkapan oleh sosok penting di ajang tersebut yang menyebabkan kesedihan dan kekecewaan sebuah bangsa yang besar,” kata Kezia Warouw di Instagram-nya.

Indonesia adalah negara besar yang menjunjung tinggi nilai-nilai KESOPANSANTUNAN dan TOLERANSI, namun kami tidak mentoleransi rasisme dan ujaran kebencian yang menyakiti perasaan kami.. I'm proud, to be Indonesian!!” sambungnya.

Baca Juga: Biodata dan 4 Penghargaan Jihane Almira dalam Ajang Miss Supranational 2021 

Selain Kezia Warouw, Aurra Kharisma juara Miss Grand Indonesia 2020 menuliskan kalimat penyemangat ketika ada satu orang Indonesia yang dihina maka sebagai warga negara Indonesia ia pun akan maju untuk membela.

Tanggapan Aurra Kharisma terkait penghinaan terhadap Indonesia yang diduga dilakukan Direktur Kreatif Miss Supranational, Anntonia Porsild.
Tanggapan Aurra Kharisma terkait penghinaan terhadap Indonesia yang diduga dilakukan Direktur Kreatif Miss Supranational, Anntonia Porsild. Instagram @aurrakharisma

Kita bangkit dan jatuh sebagai satu orang, satu bangsa,” ujarnya.

Kemudian, Puteri Indonesia 2020 Ayu Maulida nampak tidak bisa berkata apa-apa ketika negaranya dihina oleh Andre Sleigh.

Speechless,” kata Ayu Maulida.

Baca Juga: Direktur Miss Supranational Diduga Hina Indonesia, Jihan Almira: Siapapun yang Sentuh Negara Saya, Saya Maju 

Lebih lanjut, Miss Indonesia 2018 Alya Nurshabrina meminta agar masyarakat Indonesia dapat bijaksana dalam menghadapi konflik yang ada.

Yuk, tunjukkin kalau orang Indonesia itu pintar dan bijaksana,” ujarnya.***

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah