Idap Sindrom Klinefelter, Pria Ini Tumbuh Payudara hingga Alami Siklus Menstruasi

- 4 November 2021, 14:27 WIB
Kisah seorang pria yang mengidap Sindrom Klinefelter, yang mengakibatkan dirinya tumbuh payudara hingga alami siklus menstruasi.
Kisah seorang pria yang mengidap Sindrom Klinefelter, yang mengakibatkan dirinya tumbuh payudara hingga alami siklus menstruasi. /Tangkapan layar YouTube.com/Gritte Agatha

Baca Juga: Wendi Cagur Kaget Sang Anak Ngobrol dengan Sosok Tak Kasat Mata: Gue Cuma Berusaha untuk Berani

"Jadi dari situlah akhirnya tahu, siklusnya ada nih di sini," ucapnya.

Tak hanya mengalami siklus menstruasi, Sister juga mengalami pertumbuhan payudara di saat awal masuk SMA.

"Tumbuh payudara itu sekitar awal masuk SMA, setelah mengalami siklus itu. Payudara aku mengembang dan keras," kata Sister.

"Banyak banget orang yang bilang, mungkin karena aku gendut. Tapi ini benar-benar payudara seperti perempuan dan berkembang," sambungnya.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Alami Kejadian Horor Saat Syuting di Rumah Wendi Cagur: Gue Langsung Kabur, Pulang

Karena mengidap Sindrom Klinefelter, Sister mengaku tak pernah mengetahui dirinya suka kepada siapa, laki-laki atau perempuan.

"Siklus ini bikin mood aku swing banget. Aku itu gak pernah tahu suka sama siapa. Kalau ditanya interest-nya ke siapa? Aku bakal jawab ke laki-laki," ucapnya.

"Tapi ketika cowok itu deketin aku, aku malah illfeel. Gak tahu, rasanya gak pengin punya pacar laki. Bahkan rasanya itu lebih senang sendiri, karena aku gak tahu punya perasaan ke siapa," tuturnya.

Terakhir, Sister menuturkan bahwa dirinya sempat merasa terpukul saat mengetahui mengidap Sindrom Klinefelter. Namun, lambat laun dirinya mulai bisa menerima dirinya apa adanya.***

Halaman:

Editor: Rika Fitrisa

Sumber: YouTube Gritte Agatha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah