Idap Sindrom Langka, Yuni Keluarga Manurung: Ayah Kami Selalu Bilang Jangan Pernah Melawan Takdir

- 13 Februari 2022, 20:06 WIB
Keluarga Manurung diajarkan untuk tidak menyalahkan Tuhan di tengah kondisi fisiknya yang mengidap sindrom langka.
Keluarga Manurung diajarkan untuk tidak menyalahkan Tuhan di tengah kondisi fisiknya yang mengidap sindrom langka. //Tangkapan layar YouTube/Melaney Ricardo

PR BEKASI – Keluarga Manurung belakangan ini viral di media sosial khususnya bagi pengguna TikTok.

Mulai dari situ, mereka diundang di sejumlah kanal YouTube milik artis dan menceritakan mengenai kehidupannya.

Keluarga Manurung menjadi perhatian karena empat dari enam anggota keluarganya mengidap sindrom langka.

Kelainan bawaan yang sangat langka itu disebut Sindrom Barber Say atau BSS.

Baca Juga: Penulis Ikatan Cinta Donna Rosamayna Mengundurkan Diri, Kelanjutan Sinetron Ini Dipertanyakan

Karena sindrom tersebut, tiga dari empat anak dan ayahnya memiliki fisik yang berbeda dari manusia pada umumnya.

Maka tak ayal jika keluarga mereka kerap dipandang sebelah mata oleh orang yang melihatnya.

Yuni, anggota dari Keluarga Manurung yang mengidap sindrom langka tersebut mengatakan bahwa ia sudah terbiasa jika ‘diasingkan’ oleh orang lain.

Apalagi, ketika kini keluarganya sudah dikenal banyak orang melalui video viral di TikTok.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Youtube Melaney Ricardo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah