Misteri One Piece 1043: Luffy Warisi Kehendak Joy Boy, Topi Jerami Jadi Musuh Alami 'Dewa'

- 10 Maret 2022, 20:50 WIB
Simak One Piece 1043 mengenai Luffy sebagai reinkarnasi Joy Boy.
Simak One Piece 1043 mengenai Luffy sebagai reinkarnasi Joy Boy. /The News Pocket/

PR BEKASI - Kebangkitan Luffy di One Piece 1043 akan segera terjadi dalam beberapa chapter ke depan.

Zunisha yang mendatangi Wano kembali menjalin komunikasi dengan Momonosuke, dia menyerukan bahwa Joy Boy sudah kembali.

Sementara itu di akhir panel One Piece 1043, Luffy yang tidak sadarkan diri tampak seperti terebus karena mengeluarkan uap dari tubuhnya.

Wajahnya tersenyum dengan satu balon percakapan di sampingnya bertuliskan Nika, yang juga diartikan sebagai Dewa Matahari.

Baca Juga: Palestina: Israel Tingkatkan Kejahatan dan Pelanggaran Saat Mata Dunia Beralih ke Ukraina

Kemungkinan saat itu Luffy mengalami proses kebangkitan sebagai Joy Boy, dan Joy Boy adalah Nika itu sendiri.

Prediksi lainnya mengatakan Gomu Gomu no Mi adalah buah iblis yang selama ini namanya disembunyikan, di mana Gorosei tampak khawatir dengan ini.

Teori yang menyebut Gomu Gomu no Mi sebagai Nika Nika no Mi, sudah banyak beredar di berbagai komunitas sejak kedatangan Zunisha.

Disebut-sebut bahwa namanya Nika Nika no Mi karena dapat membangunkan Joy Boy dengan cara dibangkitkannya buah iblis tersebut.

Baca Juga: Suho EXO Siap Rilis Album Solo pada April Mendatang, EXO-L Siap-siap Nabung

Berkaitan dengan hal ini, kebangkitan Joy Boy kemungkinan besar juga terhubung dengan tekad D atau kehendak yang diwarisi.

Kehendak tersebut merupakan gagasan bahwa orang akan mewariskan impian serta cita-cita mereka kepada generasi mendatang.

Tekad D menjadi pusat misteri dari manga bajak laut ini, sebuah konsep yang menghubungkan semua orang yang memiliki inisial tengah 'D'.

Dalam hal ini, faktanya Luffy adalah salah satu keturunan klan D, mulai dari garis ayahnya hingga ke kakeknya yaitu Monkey D Garp.

Walaupun tentu bukan hanya dia saja yang mewarisinya, ada saudara angkat Luffy seperti Portgas D Ace dan juga sesama supernova yaitu Trafalgar D Water Law.

Saat ini, masih belum diketahui apa makna sebenarnya dari D, dan diketahui sosok yang mengetahui artinya adalah Shirohige.

Baca Juga: Coca-Cola hingga Starbucks Memutuskan Hubungan Bisnis dengan Rusia atas Invasi ke Ukraina

Ketika Perang Marineford dia menyatakan bahwa membunuh seseorang dengan D atas nama mereka tidak akan mengakhiri konflik saat ini karena orang lain hanya akan mewarisi dan meneruskan kehendak orang itu.

Selain itu, Donquixote Rosinante mencatat bahwa di negara asalnya, orang-orang dengan inisial D dikatakan berasal dari Keluarga D, sebuah kelompok yang juga dikenal sebagai musuh alami 'dewa'.

Keluarga ini juga merupakan musuh Naga Langit, keturunan bangsawan dari orang-orang yang mendirikan Pemerintah Dunia.

Fakta ini menunjukkan kalau kedua kekuatan tersebut mungkin terkunci dalam perjuangan berulang yang tak terhingga yang terus berlanjut dari generasi ke generasi.

Semua itu juga berkaitan dengan sosok misterius Joy Boy, yang meninggalkan tekadnya serta apa yang dicari para bajak laut di pulau terakhir Grand Line.

Menurut legenda, Joy Boy akan kembali ketika waktu yang ditentukan tiba. Namun, tidak ada yang mengetahui kapan dia muncul.

Sudah banyak teori yang menyebut Luffy sebagai reinkarnasi dari Joy Boy, meskipun Kaido mengklaim Topi Jerami tidak bisa menjadi Joy Boy.

Kemungkinan teori reinkarnasi Joy Boy dalam diri Luffy memiliki potensi besar setelah pernyataan Zunisha dan kondisi Topi Jerami di One Piece 1043.***

 

Editor: Gita Pratiwi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah