Film Uncharted Dilarang Tayang di Thailand, Ada Kaitannya dengan Laut China Selatan

- 13 Maret 2022, 12:09 WIB
Film Uncharted dilarang tayang di Vietnam.
Film Uncharted dilarang tayang di Vietnam. /Twitter @unchartedmovie

PR BEKASI - Film Uncharted yang dibintangi oleh Tom Holland, telah tayang pada 16 Februari 2022 lalu.

Tak lama tayang, film Uncharted langsung merup kesukesan dari banyaknya penonton secara global.

Per 17 Februari 2022 lalu, film Uncharted langsung meraup pendapatan sebesar 30 juta dolas AS atau berkisar Rp428,2 miliar.

Tentunya pencapaian film yang dibintangi Tom Holland itu patut dibanggakan, apalagi di awal penayangannya.

Baca Juga: Goresan di Mobil Bisa Hilang dengan Pasta Gigi? Simak Langkah-langkahnya Berikut

Namun di tengah gempita tersebut, film ini justru dilarang tayang oleh otoritas Vietnam.

Melansir Reuters, pemerintah Vietnam menyebutkan jika dalam film tersebut menampilkan adegan yang memperlihatkan peta garis sengketa yang diklaim China di wilayah Laut China Selatan.

"Sembilan garis putus-putus berbentuk U digunakan pada peta China untuk menggambarkan klaimnya atas wilayah luas Laut China Selatan yang kaya sumber daya, termasuk petak yang dianggap Vietnam sebagai landas kontinennya, di mana Vietnam telah memberikan konsesi minyak, ujar pemerintah Vietnam pada Sabtu, 12 Maret 2022.

Sebelumnya, film yang dibintangi Tom Holland ini akan tayang di Vietnam secara nasional pada 18 Maret 2022 mendatang.

Baca Juga: Datangkan BigBang dan EXO ke Indonesia, Tike Priatnakusumah Curhat Tak Pernah Untung

Kendati demikian, pemerintah justru melarang pendistribusian film tersebut.

"Film itu dilarang distribusinya setelah kami menontonnya dan menemukan itu berisi gambar ilegal dari sembilan garis putus-putus yang terkenal itu," ujar Kantor Berita Vietnam, yang mengutip Vi Kien Thanh, Kepala Departemen Perfilman.

Tak hanya film Uncharted saja, Vietnam juga pernah menarik film animasi buatan DreanWorks berjudul Abominable dari bioskop pada 2019 lalu.

Vietnam juga meminta Netflix menghapus beberapa episode dari seri Pine Gap karena masalah yang sama, pada 2021 silam.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah