One Piece 1048, Baru Keluarkan 4 Teknik Bernama Dewa Budha, Kaido Masih Simpan 1 Serangan Terkuat Acala

- 22 April 2022, 11:51 WIB
One Piece 1048 mengenai Kaido yang masih menyimpan satu jurus bernama Dewa Budha Acala untuk melawan Luffy.
One Piece 1048 mengenai Kaido yang masih menyimpan satu jurus bernama Dewa Budha Acala untuk melawan Luffy. /YouTube Devil no Mi

PR BEKASI – Hingga One Piece 1048, Kaido masih menyimpan satu jurus andalan untuk menghadapi Luffy.

Dari fakta yang ada hingga One Piece 1048, satu jurus andalan Kaido ini berkaitan dengan nama Dewa Budha Acala.

Lebih tepatnya Dewa Budha Acala tersebut memiliki kekuatan tak tersentuh.

Berikut pembahasan One Piece 1048 yang dihimpun Pikiranrakyat-Bekasi.com mengenai Kaido masih yang dikabarkan masih menyimpan satu jurus bernama Dewa Budha Acala untuk melawan Luffy.

Baca Juga: 5 Gambar Anya Spy X Family, Si Gemas Ahli Telepati Berambut Pink

One Piece chapter sebelumnya ditutup dengan Luffy yang mengeluarkan teknik pamungkasnya.

Teknik pamungkas itu berupa tinju raksasa yang lebih besar daripada Pulau Onigashima.

Serangan Luffy itu malah membuat Momonosuke khawatir akan berdampak buruk, misalnya malah Pulau Onigashima akan hancur, bukan Kaido yang kalah..

Jika Pulau Onigashima hancur, otomatis orang-orang di sana pun akan tewas.

Baca Juga: Nonton Spy X Family Episode 3 Sub Indo Gratis: Kelanjutan Pernikahan Orangtua Palsu Anya

Ada hal yang menarik jika dalam cerita One Piece karakter di dalamnya sudah frustasi dan kehilangan harapannya.

Biasanya ini menjadi tanda-tanda suatu arc akan berakhir.

Namun sepertinya kali ini berbeda, kemungkinan Kaido masih belum kalah.

Mungkin perlu beberapa chapter lagi hingga Kaido kalah dari Luffy.

Baca Juga: Mengenal Amuro di Detective Conan: The Bride of Halloween, Penyelidik yang Menyamar Jadi Pegawai Kafe

Selain itu, ada yang menarik dari serangan Kaido yang selama ini diperlihatkan.

Kaido yang disebut sebagai Guardian Duty ternyata sampai saat ini memiliki serangan terkait dengan 5 Dewa Budha.

Pertama, Dewa Ragnaraku, Kedua Vajra, lalu Kundali, dan keempat Yamantaka.

Yamanta milik Kaido adalah serangan lanjutan dari Raime hakke miliknya.

Baca Juga: Pandemi Covid-19 Terkendali, Pemprov DKI Jakarta Akan Kaji Aturan Ziarah Kubur

Serangan itu memiliki arti penghancur. Serangan ini diperlihatkan pada chapter 1047.

Hingga chapter ini, baru ada empat dewa dari lima dewa Budha yang disebutkan.

Itu artinya masih ada satu dewa yang belum disebutkan yakni Acala.

Acala ini disebut sebagai dewa yang tidak tersentuh.

Baca Juga: Tips Membuat Ruang Tamu Tetap Wangi Selama Lebaran, Halal Bihalal Jadi Nyaman

Oleh karena itu, ada kemungkinan Acala ini menjadi serangan terkuat Kaido yang dikeluarkan ketika melawan Luffy.

Diprediksi lanjutan pertarungan Luffy melawan Kaido masih akan memakan satu hingga dua chapter lagi atau sampai 1050.

Kemudian ada juga yang menarik dari perubahan wujud Luffy usai awakening.

Luffy nampak harus masuk ke awan lebih dulu untuk mengubah bentuknya.

Baca Juga: 6 Amalan Sunnah yang Bisa Dikerjakan Sebelum Sholat Idul Fitri

Misalnya pada saat Luffy membesarkan tinjunya, tangannya harus masuk dulu ke awan.

Apakah perubahan wujud Luffy kali ini baru bisa terjadi jika dilakukan secara tertutup?

Lalu tinju raksasa berlapis advance haki Luffy tampaknya masih belum cukup untuk mengalahkan Kaido.

Hal ini didasarkan pada perkataan Oda bahwa Kaido baru bisa dikalahkan dengan cara yang spesial dan tak biasa.

Baca Juga: Bagaimana Asal Usul Halal Bihalal di Indonesia? Begini Penjelasannya

Meski begitu, tanda-tanda kekalahan Kaido mulai terlihat.

Kaido mulai menyinggung nama Roger. Hal ini persis seperti yang dilakukan Big Mom ketika akan kalah dari Kid dan Law.

Menarik untuk disaksikan berbagai teknik baru dan tak masuk akal dalam pertarungan Luffy melawan Kaido.

Demikian pembahasan teori One Piece 1048 tentang Kaido yang diprediksi masih menyimpan satu jurus bernama Dewa Budha Acala untuk melawan Luffy.

Tentu kebenaran dari pembahasan ini bisa terjawab oleh Oda dalam One Piece 1048 atau chapter-chapter terbaru.***

Editor: Akhmad Jauhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah