One Piece 1047: Belum Diketahui Identitasnya Hingga Kini, Berikut Fakta 5 Anggota Gorosei

- 24 April 2022, 06:18 WIB
Menjelang One Piece 1047, berikut beberapa fakta tentang lima Gorosei.
Menjelang One Piece 1047, berikut beberapa fakta tentang lima Gorosei. /Youtube Black Leg VinSmoke/

PR BEKASI – Menjelang rilisnya One Piece 1047 pada Minggu, 24 April 2022 besok, Eiichiro Oda masih belum memberikan informasi terkait identitas resmi para anggota Gorosei.

Gorosei sendiri diketahui merupakan salah satu kelompok penting di Pemerintah Dunia yang terdiri dari lima orang yang namanya belum diketahui hingga saat ini.

Mereka diketahui memiliki jabatan yang lebih tinggi dari masyarakat biasa dan memiliki akses langsung untuk bertemu In Sama.

Para Gorosei juga diketahui telah banyak memerintahkan untuk membunuh orang-orang yang mereka anggap musuh.

Baca Juga: Kejutan One Piece 1048, Ternyata Sosok Sebenarnya Im Sama adalah Dewa Okama

Sampai saat ini, seberapa besar kekuatan mereka dan mengapa mereka bisa mencapai posisi seperti ini juga masih belum diketahui sampai menjelang rilisnya One Piece 1047.

Meskipun begitu, ada beberapa petunjuk terkait sosok Gorosei berdasarkan apa yang dihadirkan dalam ceritanya.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari unggahan video pada channel YouTube Bengkel Anime pada Sabtu, 23 April 2022, berikut fakta kelima anggota Gorosei sejauh ini:

Baca Juga: Kumpulan Link Twibbon Hari Buku Sedunia 2022 Terbaru dan Gratis, Cocok Diunggah di Media Sosial

Gorosei 1

Gorosei 1 memiliki ciri-ciri bekas luka yang terletak pada bagian kiri wajahnya, menggunakan topi, serta berjalan dengan bantuan tongkat.

Dirinya juga diketahui memiliki banyak pengetahuan yang terlihat dari sosoknya yang lebih banyak berbicara saat Gorosei diperkenalkan.

Gorosei 1 juga mengungkapkan adanya buah iblis legendaris yang selama ini masih misterius dan diketahui belum ada orang yang berhasil membangkitkannya dalam 800 tahun terakhir.

Baca Juga: One Piece: 4 Alasan yang Menjadi Penyebab Banyak Penggemar Tidak Menyukai Karakter Orochi

Gorosei 2

Gorosei 2 memiliki penampilan dengan tubuh yang sangat tinggi serta memiliki janggut dan rambut panjang berwarna putih.

Dalam peristiwa Ohara puluhan tahun lalu, dirinyalah yang berbicara dengan Profesor Clover.

Pada One Piece 1044 lalu, dirinya mengatakan bahwa buah iblis Zoan mempunyai pikiran atau jiwanya sendiri.

Gorosei 3

Penampilan Gorosei 3 ini diketahui terinspirasi dari sosok mantan pemimpin Uni Soviet, Mikhail Gorbachev.

Baca Juga: Viral Video Penyekatan Mudik di Lampung, Netizen: Makanya Booster Dulu

Dirinya merupakan Gorosei yang muncul dalam momen kilas balik Ohara yang pada saat itu memerintahkan untuk menembak Profesor Clover karena hendak memberitahukan nama asli dari kerajaan kuno.

Gorosei 3 juga sempat membahas pengkhianatan yang dilakukan oleh Crocodile serta bagaimana mereka tidak dapat membiarkan Luffy bebas.

Gorosei 4

Gorosei 4 memiliki penampilan yang berbeda dari Gorosei lainnya dengan menggunakan pakaian putih serta membawa pedang besar.

Baca Juga: 4 Resep Guacamole, Bisa Menjadi Pilihan Menu Buka Puasa

Sampai menjelang rilisnya One Piece 1047 besok, pedang besar milik Gorosei 4 ini masih misterius.

Meskipun banyak teori menyebutkan bahwa itu adalah pedang Shogehitetshu yang merupakan pedang kualitas terbaik seperti halnya Murakumogiri milik Whitebeard.

Hal itu menandakan bahwa Gorosei 4 memiliki kemampuan berpedang yang sangat dahsyat, mungkin melebihi Mihawk.

Gorosei 5

Gorosei 5 merupakan anggota Gorosei paling muda dengan memiliki ciri-ciri rambut dan jenggot berwarna pirang.

Baca Juga: 29 April Hari Apa? Berikut Twibbon untuk Sambut Hari Tari Internasional 2022

Dirinya adalah sosok yang menyebutkan bahwa Pemerintah Dunia menghapus atau menghilangkan jejak tentang identitas asli buah iblis Nika.

Gorosei 5 juga menyebutkan bahwa nama asli buah iblis tersebut adalah Hito-Hito no Mi Model Nika serta berbagai kemampuan dan keunikannya.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: YouTube Bengkel Anime


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah