Studi: Mandi Air Dingin Punya Banyak Manfaat, Salah Satunya Meningkatkan Kekebalan Tubuh

26 Oktober 2021, 10:04 WIB
Ilustrasi. Mandi air dingin bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. /Pixabay

PR BEKASI - Bagi sebagian orang, mandi dengan air dingin mungkin ide yang buruk.

Namun ternyata, mandi dengan menggunakan air dingin bisa memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Insider, studi menunjukkan bahwa mandi dengan air dingin bisa meningkatkan kekebalan tubuh.

Baca Juga: Bolehkah Menunda Mandi Wajib Setelah Berhubungan Suami Istri? Ini Kata Ustaz Khalid Basalamah

Salah satu manfaat mandi air dingin adalah merangsang aliran darah, meningkatkan mood, meningkatkan kesehatan kulit, rambut, dan masih banyak lagi.

Berikut enam manfaat mandi air dingin yang didukung sains:

1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Sebuah studi menunjukkan bahwa ketika terkena air dingin, maka tubuh akan menghasilkan lebih banyak sel darah putih, sel-sel yang digunakan tubuh untuk melawan infeksi.

Baca Juga: Ingin Tidur Pulas, Ibu Ini Tega Racuni Bayinya dengan Campurkan Cairan Pembersih Kamar Mandi ke Botol Susu

Hal ini adalah alasan mengapa mandi dengan air dingin bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Peneliti menemukan sebuah studi di tahun 2016 dari Belanda bahwa orang yang sering mandi dengan air dingin, mereka secara statistik kecil kemungkinan untuk sakit.

Studi menunjukkan bahwa cukup menambahkan 30 detik mandi air dingin, di akhir mandi air hangat sudah cukup untuk memberikan efek.

Baca Juga: Teuku Ryan Nangis di Kamar Mandi Usai Ditolak Olehnya, Ria Ricis: Tahu Gitu, Aku Langsung Terima

2. Meredakan depresi

Mandi air dingin bisa merangsang reseptor saraf di kulit yang nantinya bisa merangsang aktivitas di otak.

Menurut dokter kulit Michele Green, hal itu mungkin memiliki efek anti-depresi.

Sebuah studi tahun 2008 juga menemukan bahwa peserta yang terkena air dingin mengalami rasa lega dari gejala depresi.

Selain itu penelitian tersebut juga mengungkapkan bahwa terapi air dingin tidak memiliki efek samping yang merugikan.

Baca Juga: Teuku Ryan Akui Nangis di Kamar Mandi Usai Ditolak Ria Ricis: Sedih, Aku Gak Sanggup untuk Pisah Jauh

3. Membuat Anda lebih waspada

Ketika air dingin mengenai tubuh, itu akan menyebabkan kejutan kecil dan merangsang sistem saraf simpatik.

Sistem saraf simpatik Anda mengontrol fungsi otomatis tubuh seperti detak jantung dan pencernaan.

Hal ini juga membantu Anda merespons stres dengan cepat, sehingga dapat memicu fungsi seperti meningkatkan detak jantung, berkeringat, dan meningkatkan kewaspadaan.

Baca Juga: Viral Lagi Asik Mandi di Curug, Wanita Ini Diawasi Sosok Wanita Berbaju Putih Diduga Kuntilanak

4. Membantu meringankan kulit kering

Jika Anda ingin mencegah kulit pecah-pecah terutama saat kering dan dingin, mungkin Anda ingin menurunkan suhu air.

Namun hal itu rupanya tidak akan berfungsi.

Mirip dengan bagaimana air mempengaruhi rambut, mandi air dingin cenderung mengeringkan kulit dengan menghilangkan minyak alami yang menjaga kulit terhidrasi.

Jika Anda sudah memiliki kulit kering, air panas justru akan semakin memperburuk.

Baca Juga: Tergiur Beli iPhone 12 dengan Harga Miring, Pria Ini Malah Dapatkan 2 Sabun Mandi

5. Membantu pemulihan setelah olahraga

Setelah melakukan olahraga ekstra, otot-otot akan dibiarkan meradang dan lelah. Air dingin dapat membantu pemulihan .

Sebuah analisis tahun 2018 dari 99 studi menemukan bahwa paparan air dingin efektif mengurangi nyeri otot dan kelelahan, meskipun tidak seefektif terapi pijat.

Para atlet dalam penelitian ini menggunakan perendaman air dingin, yang melibatkan mandi air dingin atau kolam, seringkali sekitar 50 hingga 60 °F .

Para atlet melaporkan merasakan manfaatnya selama empat hari setelah perawatan.***

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Insider

Tags

Terkini

Terpopuler