KALEIDOSKOP 2020: 5 Kegiatan Adaptasi Teknologi yang Meningkat Selama Pandemi di Indonesia

- 26 Desember 2020, 16:15 WIB
Tangkapan layar fitur 360 dalam tur virtual Museum Nasional di lantai 3 gedung museum.
Tangkapan layar fitur 360 dalam tur virtual Museum Nasional di lantai 3 gedung museum. /Artsandculture/Museum Nasional

Aplikasi yang berfungsi untuk membuat banyak orang secara bersamaan tampil di ruang yang sama, dapat menampilkan materi untuk ditampilkan di layar serta dapat melakukan perekaman pada pertemuan yang berlangsung, dirasa sangat membantu.

Teknologi ini secara langsung juga membuat banyak sekali seminar, diskusi, hingga pelatihan dilakukan baik secara gratis maupun berbayar yang bisa diakses dari mana saja. Hal ini menjadi keuntungan tersendiri di tengah wabah Covid-19.

Baca Juga: Minta Gus Yaqut 'Puasa Bicara’, Faizal Assegaf: Menag Lama ‘Ditendang’ karena Kerap Bikin Gaduh

Hobi Fotografi dan Sketsa Virtual

Anjuran untuk tetap di rumah dan keengganan masyarakat untuk keluar rumah karena takut tertular virus, tidak menjadikan kegiatan hobi di luar ruangan menjadi ditinggalkan.

Terpantau kegiatan seperti lukis sketsa dan fotografi sempat menjadi gerakan baru. Menggunakan teknologi yang disediakan google maps pada tampilan luar ruangan atau fitur Google Street View, penghobi dapat tetap mensketsa objek gedung atau pemandangan sekitar jalan secara 360, hal ini juga dilakukan oleh para fotografer dengan cara membidik layar laptop atau komputer miliknya.

Baca Juga: Dikunjungi Gus Yaqut, Gus Mus Beri Pesan: Jangan Korupsi dan Rangkul Semua Pihak

Bentuk lain yang juga berkembang di dunia fotografi adalah virtual photoshoot, dilakukan dengan mengambil foto model dengan menggunakan video call. Kemudian model yang telah diarahkan untuk berpose akan difoto oleh fotografer dengan membidik layar komputer atau laptop.

Pameran Virtual 3D

Sejumlah bentuk pameran seni yang digunakan para perupa Indonesia, di era pandemi juga turut beralih ke virtual. Menggunakan teknologi ruang digital 3 dimensi, semua lukisan atau karya instalasi akan tampil layaknya berada di ruang galeri seni.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah