Resep Fu Yung Hai ala Chef Devina Hermawan, Mudah Dibuat dan Cocok untuk Menu Sahur dan Berbuka

- 4 Mei 2021, 15:31 WIB
Resep lengkap Fu Yung Hai ala Devina Hermawan.
Resep lengkap Fu Yung Hai ala Devina Hermawan. /Youtube

PR BEKASI – Membuat menu makanan untuk berbuka dan sahur menuntut Anda untuk memasak dalam waktu yang singkat, tetapi juga tetap harus memikirkan nutrisi untuk tubuh.

Salah satu menu praktis yang dapat anda coba adalah Fu Yung Hai. Fu Yung Hai (Egg foo young) merupakan makanan Tionghoa yang terbuat dari telur dan dicampurkan dengan beberapa jenis sayuran, kemudian disiram dengan saus asam manis diatasnya.

Salah satu chef Indonesia, Devina Hermawan melalui akun YouTube nya membagikan resep Fu Yung Hai yang praktis dan bercitarasa restoran. Berikut resep lengkapnya.

Baca Juga: Mbappe Tetap Dibawa Pochettino untuk Laga Manchester City vs PSG Meski Masih Dibekap Cedera

Resep Fu Yung Hai (Egg Foo Young)

Bahan:

3 butir telur

¼ buah bawang bombai, potong

1 siung bawang putih, haluskan

1 batang daun bawang, cincang

1 sdm minyak

3 sdm maizena

Baca Juga: Ivan Gunawan Mengaku Pernah Ciuman Bibir Dengannya, Ayu Ting Ting: Ih Bencong Halu, Demi Allah Gak Pernah!

5 buah jamur champignon, cincang

2 lembar kol, iris

½ buah wortel, cincang

½ sdt garam

2 sdt gula

½ sdt penyedap

¼ sdt merica

 Baca Juga: Evakuasi KRI Nanggala 402 Dinilai Sulit, TNI AL Akan Dibantu Robot untuk Mengangkat Badan Kapal

Saus gravy:

1 blok kaldu ayam

1 blok kaldu sapi

1 sdt saus tiram

½ sdm kecap asin

¾ sdm gula

1-2 sdm maizena

½ sdm mentega

400 ml air

 Baca Juga: Sentil Anies Baswedan Soal Kerumunan di Pasar Tanah Abang, William PSI: Sudah Viral Baru Bertindak

Lainnya:

2 lembar kol, iris

1 batang daun bawang, iris

5 buah cabai rawit, iris

Cara Memasak Fu Yung Hai:

1. Kocok telur dengan bawang putih halus, tambahkan daun bawang, bawang bombai, jamur, kol, dan wortel lalu bumbui dengan merica, garam, gula dan penyedap kemudian tambahkan tepung maizena dan aduk rata

2. Panaskan pan anti lengket lalu beri sedikit minyak, tuang adonan secukupnya lalu masak kedua sisinya hingga kecoklatan, sisihkan

Baca Juga: Sipir Israel Gelar Pesta BBQ di Penjara demi Patahkan Semangat Aksi Mogok Makan Jurnalis Palestina

3. Untuk saus gravy, campurkan semua bahan kecuali mentega hingga rata

4. Masak saus hingga mengental lalu tambahkan mentega dan matikan api

5. Susun kol, daun bawang dan cabai rawit iris di dasar piring lalu letakkan egg foo young di atasnya kemudian siram dengan saus gravy dan garnish dengan daun bawang

6. Egg foo young siap disajikan

Itulah resep Fu Yung Hai ala chef Devina Hermawan, anda dapat melihatnya lebih lengkap melalui video Youtube Devina Hermawan.***

Editor: Puji Fauziah

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x