2 Tahun Bersama Presiden Rusia, Oliver Stone Menyebut Vladimir Putin Sempat Menderita Kanker

22 Mei 2022, 08:51 WIB
Oliver Stone menyebut Vladimir Putin sempat mengidap kanker. /REUTERS/Evgenia Novozhenina

PR Bekasi - Oliver Stone adalah seorang pembuat film yang pernah mendapat kesempatan selama 2 tahun menghabiskan waktunya bersama Presiden Rusia Vladimir Putin.

Bukan tanpa alasan, pembuat film Amerika serikat itu menghabiskan 2 tahun dengan Vladimir Putin untuk serangkaian wawancara.

Pemenang Piala Oscar ini bisa dibilang mungkin mengenal Vladimir Putin lebih baik daripada orang barat manapun.

Melansir Mirror pada Minggu, 22 Mei 2022, Stone menyebut bahwa Putin menderita kanker. Dia pun yakin bahwa Putin telah sembuh.

Baca Juga: Jadwal Nonton dan Harga Tiket Cinta Subuh di Bioskop Bekasi, Mulai dari Rp35 Ribu

Sang sutradara merasa bahwa Putin telah berjuang melawan kanker sebelumnya, tetapi orang-orang Rusia tidak diberitahu.

Stone mengatakan dia belum bertemu Putin selama 3 tahun. Wawancaranya secara mendalam dengan pemimpin Rusia itu terjadi antara tahun 2015 dan 2017.

"Ingat ini, Tuan Putin menderita kanker ini dan saya pikir dia menjilatnya (mengalahkannya)," katanya kepada pewawancara podcast Led Fridman.

"Tapi dia juga diisolasi karena Covid," ucapnya menambahkan.

Baca Juga: Akan Dilakukan Switch Over Stasiun Manggarai, Berikut Perubahan Jadwal KAI Commuterline

Ada pendapat di Rusia bahwa, isolasi mendalam Putin dari covid disebabkan oleh kondisi medis yang sudah ada sebelumnya, kondisi medis yang tidak spesifik yang mana membuatnya menjadi rentan.

Kata-kata Stone tentang kanker meningkatkan kemungkinan bahwa awalnya Putin telah sembuh dari kanker, tapi penyakit itu muncul kembali dalam tiga tahun sejak dia bertemu Putin.

Pembuat film yang telah menghadapi kritik bahwa dia adalah pembela Putin tidak merinci jenis kankernya.

Belakangan ini muncul spekulasi bahwa Putin mengidap kanker tiroid.

Baca Juga: Sistem Ganjil Genap Puncak Bogor Berlaku hingga Minggu 22 Mei 2022, Catat Ketentuannya

Hal ini didukung oleh sebuah penyelidikan oleh wartawan independen Rusia, menemukan bahwa Putin dikawal secara ketat oleh tim medis, yang dipimpin oleh seorang ahli bedah kanker tiroid spesialis.

Adapun versi lainnya bahwa dia menderita kanker perut.

Hal ini didukung karena ada desas-desus di Moskow bahwa dia akan menjalani operasi kanker dalam waktu dekat.

Mungkin Putin menempatkan ajudan terpercaya Nikolay Patrushev, sekretaris dewan keamanan Rusia, sebagai penanggung jawab saat dia tidak mampu.

Baca Juga: Jadwal Nonton dan Harga Tiket Top Gun: Maverick di Bioskop Bekasi 24-26 Mei, Sudah Bisa Dipesan Sekarang!

Ada juga klaim bahwa Putin menderita penyakit Parkinson.

Namun, Kremlin (istana kepresidenan Rusia) selalu bersikeras bahwa Putin dalam keadaan sehat.

Stone sebelumnya berkata tentang Putin "Sudah 3 tahun sejak saya melihatnya untuk terakhir kali, tapi pria yang saya kenal tidak ada hubungannya dengan pria gila, tidak bertanggung jawab, dan pembunuh yang media beritakan hari ini, yang membandingkannya dengan Hitler dan Stalin," katanya.

"Putin yang saya kenal rasional, tenang, selalu bertindak demi kepentingan rakyat Rusia, putra sejati Rusia, seorang patriot, yang tidak menyiratkan seorang nasionalis," tuturnya menandaskan.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Mirror

Tags

Terkini

Terpopuler