Aksi Seekor Anjing di Inggris Sengaja Berjalan Pincang Tiru Pemiliknya yang Cedera

- 24 Januari 2021, 10:12 WIB
Russell Jones dan anjingnya Bill./Instagram.com/@billy_limping_lurcher
Russell Jones dan anjingnya Bill./Instagram.com/@billy_limping_lurcher /

PR BEKASI - Anjing merupakan salah satu hewan yang seringkali dipelihara oleh manusia lantaran dianggap sebagai hewan peliharaan yang setia terhadap majikannya.

Seperti halnya seekor anjing di London yang telah mencuri perhatian warganet belakangan ini.

Diketahui bahwa ada seekor anjing yang berjalan pincang demi meniru cara jalan pemiliknya yang cedera kaki.

Baca Juga: Terlibat Korupsi dan Penipuan, Beny Steinmetz Divonis Penjara dan Denda Rp791 Miliar

Berdasarkan rekaman video di media sosial, terlihat Russell Jones pemilik anjing tersebut saat ini kakinya telah dipasang gips.

Selanjutnya, seekor anjinya yang bernama Bill, berjalan pincang di sepanjang jalan dengan telapak kaki depan terangkat untuk meniru gerakan pemiliknya.

Jones, yang diyakini berasal dari London, Inggris kemudian menjelaskan bahwa dia telah membayar 300 poundsterling atau sekira Rp57 juta untuk biaya dokter hewan dan sinar-X untuk anjingnya yang pincang.

Baca Juga: Jadi Ketum Masyarakat Ekonomi Syariah, Erick Thohir: Ini Amanah yang Harus Saya Jaga

Namun setelah diperiksa, Bill ternyata sengaja berjalan pincang dan diyakini sengaja meniru majikannya karena simpati.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x