Update Terkini Palestina-Israel, Unicef Minta Segera Hentikan Konflik Lantaran Korban Jiwa Sudah Capai 40 Anak

- 17 Mei 2021, 08:12 WIB
Update Terkini Palestina-Israel, Unicef Minta Segera Hentikan Konflik Lantaran Korban Jiwa Sudah Capai 40 Anak
Update Terkini Palestina-Israel, Unicef Minta Segera Hentikan Konflik Lantaran Korban Jiwa Sudah Capai 40 Anak /Pixabay/HosnySalah


PR BEKASI - Direktur Regional UNICEF untuk Timur Tengah dan Afrika Utara, Ted Chaiban meminta Israel dan Palestina segera mengakhiri konflik dan pertempuran.

Pasalnya akibat konflik antara Israel-Palestina tersebut banyak memakan korban jiwa dari kalangan warga sipil dan anak-anak.

"Skala kekerasannya sangat besar. Anak-anak menanggung beban dari eskalasi ini," ujar Chaiban dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari unicef.org Minggu, 16 Mei 2021.

Ted Chaiban melaporkan bahwa sejak 10 Mei 2021, setidaknya sudah ada 40 anak di Gaza yang tewas.

Baca Juga: Hanya Miliki 37 Dokter, Bhutan Berhasil Vaksinasi 469.664 orang dalam Waktu 9 Hari Tuai Pujian dari UNICEF

Korban yang tewas mulai dari usia enam bulan hingga 17 tahun, dengan lebih dari setengah di bawah 10 tahun. Dua anak di Israel, termasuk seorang yang berusia enam tahun.

Direktur Regional UNICEF mengatakan bahwa semua pihak perlu mundur dari Palestina maupun Israel dan segera mengakhiri kekerasan

"Semua pihak perlu mundur dan mengakhiri kekerasan. Semua pihak memiliki kewajiban untuk melindungi warga sipil, terutama anak-anak, dan memfasilitasi akses kemanusiaan. Pemicu yang mendasari kekerasan ini tidak akan diselesaikan melalui kekerasan lebih lanjut," ujarnya.

Dia menambahkan bahwa lebih dari 1.000 orang di Gaza dilaporkan terluka, beberapa mengalami luka parah, termasuk sebagian besar dari mereka adalah kalangan anak-anak.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: UNICEF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x