Hamas Rilis Rekaman Audio, Diduga Suara dari Mantan Tentara Israel yang Ditahan

- 8 Juni 2021, 20:15 WIB
Hamas merilis rekaman audio yang diduga merupakan suara dari mantan tentara Israel yang ditahan oleh sayap bersenjata Hamas.
Hamas merilis rekaman audio yang diduga merupakan suara dari mantan tentara Israel yang ditahan oleh sayap bersenjata Hamas. /Reuters/Mohammed Salem

Baca Juga: Marak Donasi Bantu Gaza usai Hancur Digempur Israel, Pemimpin Hamas: Saya Tak Akan Ambil Satu Sen Sekalipun

Dalam klip tersebut menampilkan video kegiatan sehari-hari Shalit, termasuk mencukur, berolahraga dan mengikat tali sepatu dan bermain bola.

Laporan tersebut juga menampilkan anggota Brigade al-Qassam yang diduga terlibat dalam penangkapan Shalit pada 5 Juni 2006, dan dokumen eksklusif dari risalah negosiasi proses pertukaran tahanan lima tahun kemudian.

Pada 2011, akhirnya Hamas membebaskan Shalit dengan imbalan pembebasan 1.027 warga Palestina yang dipenjara oleh Israel.

Mantan pemimpin Israel, Ehud Olmert mengatakan kepada Al Jazeera bahwa sebagai perdana menteri, dia menolak kesepakatan untuk membebaskan Shalit, dengan alasan harga yang diminta oleh Hamas sangat tinggi.***

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Middle East Eye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x