Thailand Ambil Langkah Cepat Amankan Stok Molnupiravir, Pil bagi Pengidap Covid-19

- 5 Oktober 2021, 12:05 WIB
Ilustrasi. Thailand menjadi negara terbaru di Asia yang ambil langkah cepat amankan pil Molnupiravir sebuah obat antivirus eksperimental
Ilustrasi. Thailand menjadi negara terbaru di Asia yang ambil langkah cepat amankan pil Molnupiravir sebuah obat antivirus eksperimental /Merck & Co Inc/Handout via REUTERS

 

PR BEKASI - Thailand menjadi negara terbaru di Asia Tenggara setelah Malaysia yang berencana membeli pil antivirus eksperimental untuk pengidap Covid-19, Pil Molnupiravir.

Pemerintah Gajah Putih itu dikabarkan sedang dalam pembicaraan dengan pembuat obat molnupiravir Merck and Co untuk membeli 200.000 program pil Molnupiravir.

Banyak negara Asia berebut untuk mengamankan pasokan pengobatan potensial lebih awal setelah mereka tertinggal dari negara-negara Barat dalam peluncuran vaksin Covid-19, yang dilanda pasokan yang terbatas.

Direktur jenderal Departemen Layanan Medis, dr. Somsak Akksilp mengatakan kepada Reuters bahwa Thailand saat ini sedang mengerjakan perjanjian pembelian untuk obat molnupiravir.

Baca Juga: Unggah Foto Editan Pejabat Kunjungi Lokasi Banjir, Kementerian Pendidikan Thailand Dikecam

Korea Selatan, Taiwan, dan Malaysia mengatakan mereka semua sedang dalam pembicaraan untuk membeli pengobatan potensial dari Merck.

Smentara Filipina, yang menjalankan uji coba pil tersebut, mengatakan pihaknya berharap penelitian domestiknya akan memungkinkan akses ke pengobatan tersebut.

Mereka semua menolak untuk memberikan rincian tentang negosiasi pembelian.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x