Ribuan Makhluk Laut Terdampar Secara Misterius di Pantai Inggris, Diduga Karena Pencemaran Laut

- 28 Oktober 2021, 14:01 WIB
Ribuan makhluk laut secara misterius terdampar di beberapa pantai Inggris yang diduga karena pencemaran laut.
Ribuan makhluk laut secara misterius terdampar di beberapa pantai Inggris yang diduga karena pencemaran laut. /Teesside Live

PR BEKASI – Sejumlah besar makhluk laut tiba-tiba secara misterius mulai terdampar di beberapa pantai Inggris yang diduga berkaitan dengan pencemaran laut.

Sejumlah spesies berbeda seperti kepiting, lobster, ikan baik hidup atau mati terdampar di pantai antara Marske dan Saltburn di Teesside dengan tumpukan yang sedalam pinggang dalam beberapa kasus.

Badan Lingkungan Hidup Inggris mengkonfirmasi pada Senin, 25 Oktober 2021 bahwa pihaknya telah meluncurkan penyelidikan atas kejadian tersebut dan melihat apakah insiden pencemaran laut yang harus disalahkan.

Baca Juga: Chelsea Islan Dilamar oleh Rob Clinton pada Momentum ke-1000 Hari Jadian

Penduduk Marske, Sharon Bell, yang berjalan di sepanjang pantai di dekat rumahnya setiap hari, mengatakan jumlah makhluk laut yang terdampar terus meningkat selama dua minggu terakhir.

Wanita tersebut keluar menuju pantai pada Senin pagi untuk memotret matahari terbit bersama suaminya.

Namun, ketika pasangan itu tiba di pantai, mereka ngeri menemukan ribuan makhluk laut terdampar di pantai itu.

Baca Juga: Siapa Saja yang Bisa Jadi Wali Nikah. Simak Urutannya Berdasarkan Aturan yang Benar

Mereka menghabiskan waktu hingga empat jam berikutnya mencoba mengembalikan makhluk laut yang masih hidup kembali ke laut.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x