Kasus Pertama Kalinya, Anjing Bulldog Positif Virus Corona

- 16 Mei 2020, 21:00 WIB
Anjing Bulldog
Anjing Bulldog /Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Pandemi Virus Corona kini tak hanya menginfeksi dan mengancam nyawa manusia, tetapi kini sudah ada beberapa hewan yang dilaporkan telah terinfeksi.

Terinfeksinya seekor anjing jenis bulldog karena Virus Corona di Belanda, menjadi kasus pertama yang terjadi. Kabar tersebut disampaikan oleh pemerintahan negeri kincir angin itu.

Dikutip Pikiranrakyat-bekasi.com dari The News, Menteri Pertanian Belanda Carola Schouten menyatakan anjing jenis bulldog yang berusia delapan tahun itu milik salah satu pasien yang juga positif Virus Corona.

Baca Juga: Tingkatkan Kenyamanan Pengguna, Google Akan Blokir Iklan yang Mengganggu dan Habiskan Baterai Ponsel

Selain anjing, negeri Tulip itu juga melaporkan adanya infeksi pada tiga ekor kucing. Meski begitu, Institut Kesehatan Nasional Belanda menekankan peluang kontaminasi dari hewan sangatlah kecil.

Ketiga kucing yang terinfeksi Virus Corona tersebut, ditemukan di peternakan Cerpelai.

"Dari semua kasus yang ada, kami menyadari bahwa binatang peliharaan ini tidak akan menginfeksi manusia," kata Schouten.

Baca Juga: Tak Perlu Ribet, Begini Caranya Cek Status Bansos Virus Corona Secara Online

Lebih lanjut Schouten mengatakan justru manusia yang bisa menularkannya ke hewan. Karena itu, pemilik hewan peliharaan yang sudah punya gejala awal virus corona harus menghindari kontak dengan hewan.

Seperti memeluk dan membiarkan binatang peliharaan menjilat pemiliknya, dan membuat mereka berisiko terkena virus.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x