Batu yang Diduga Kurung Iblis Rubah Ekor Sembilan Terbelah Dua, Warganet Jepang Cemas

- 9 Maret 2022, 22:03 WIB
Warganet Jepang cemas setelah sebuah batu di prefektur Tochigi yang diduga mengurung iblis rubah ekor sembilan selama 1.000 tahun telah terbelah menjadi dua.
Warganet Jepang cemas setelah sebuah batu di prefektur Tochigi yang diduga mengurung iblis rubah ekor sembilan selama 1.000 tahun telah terbelah menjadi dua. /Twitter @Lily0727K

Baca Juga: Sambut Ramadhan 2022 dengan Unggah Twibbon di Media Sosial: Marhanban Ya Ramadhan

Terbelahnya batu tersebut telah membuat para warganet Jepang di media sosial Twitter menjadi khawatir,

Pasalnya, mereka menduga bahwa iblis jahat tersebut telah bangkit dari tidur panjangnya dan siap kembali membuat keonaran di muka Bumi.

Beberapa orang berspekulasi bahwa roh jahat itu mungkin telah dibangkitkan untuk menghancurkan malapetaka sekali lagi.

Salah satunya adalah akun @Lily0727K yang merupakan orang pertama yang mengunggah foto batu terbelah tersebut pada Sabtu, 5 Maret 2022 lalu.

"Saya berkunjung ke batu Shesshoseki yang terkenal dengan legenda iblis rubah ekor sembilan. Tetapi aku terkejut saat melihat batu tersebut sudah terbelah menjadi dua dan tali pengikatnya telah hilang,” kata nya.

Baca Juga: Big Hit Siap Debutkan Trainee A, Netizen Malah Beri Komentar Menohok

"Saya merasa seperti telah melihat sesuatu yang tidak boleh dilihat," tambahnya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari The Sun, Rabu, 9 Maret 2022.

Sementara itu, warganet Jepang lainnya mengatakan terbelahnya batu tersebut berbarengan dengan kondisi buruk yang tengah terjadi di awal tahun 2022 ini.

“Saya pikir 2022 tidak bisa lebih buruk. Sekarang iblis Jepang yang marah dibebaskan dari batu itu,” katanya.

Namun, sebagian warganet juga menanggapi terbelahnya batu tersebut dengan candaan yang mengatakan bahwa rubah ekor sembilan hanya ingin berjalan-jalan keluar sebentar dari batu karena bosan.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x