Ilmuwan Ungkap Ukuran Asli Hiu Raksasa Purba Megalodon: Fosil Gigi Sebesar Tangan Manusia

- 8 September 2020, 12:49 WIB
Ilustrasi Megalodon hiu terbesar sepanjang sejarah. /istockphoto
Ilustrasi Megalodon hiu terbesar sepanjang sejarah. /istockphoto /

Baca Juga: Segera Cek Pengumuman Prakerja Gelombang 7 di Prakerja.go.id, Begini Caranya!

Umumnya fosil hiu yang dikenal dengan sebutan Megalodon ini hanya dibandingkan dengan Great White namun Jack dan rekan-rekannya memperluas analisis ini dengan memasukan lima hiu modern lainnya.

Pimiento menjelaskan, Megalodon bukanlah nenek moyang langsung dari Great White tetapi sama-sama terkait dengan hiu macropredators seperti Makos, hiu Salmon dan hiu Porbeagle, serta Great White.

"Kami mengumpulkan pengukuran secara mendetail dari kelima hiu tersebut untuk membuat prediksi seberapa besar ukuran dari hiu Megalodon," katanya.

Baca Juga: Dirjen Perikanan Budidaya Targetkan Muara Gembong Bekasi Jadi Sentra Budidaya Udang Vannamei

"Sebelum kami memulai proyek ini, kami harus menguji apakah kelima hiu modern ini berubah proporsi tubuhnya saat mereka dewasa. Misalnya seperti manusia, di mana masa bayinya memiliki kepala besar dan kaki pendek, Hal ini berguna untuk memproyeksikan proporsi dewasa untuk Megalodon yang telah punah," ucap Benton.

"Tapi dari hasil yang telah kami temukan, sebenarnya bayi dari semua hiu pemangsa modern ini awalnya adalah hiu dewasa berukuran kecil dengan proporsi yang tidak berubah saat mereka semakin besar," tuturnya.

Jack menjelaskan, "Ini berarti kita dapat dengan mudah mengambil kurva pertumbuhan dari lima bentuk hiu modern dan memproyeksikan bentuk secara keseluruhan saat mereka semakin membesar."

Baca Juga: Sempat Jeda Lama Akibat Covid-19, Tom Cruise Kembali Syuting Mission Impossible 7

Hasil penelitian tersebut menunjukan bahwa Megalodon memiliki panjang 16 meter, dengan kepala bulat sepanjang 4.65 meter, sirip punggung setinggi 1.62 meter dan tinggi sekitar 3.85 meter. Ini berarti sirip punggung Megalodon diperkirakan sebesar satu manusia.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Science Daily


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah