Ridwan Kamil Minta Maaf Vaksinasi Massal di GBLA Bikin Kerumunan

- 19 Juni 2021, 06:45 WIB
Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil haturkan permohonan maaf terkait dengan kerumunan saat vaksinasi massal di Stadion GBLA.
Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil haturkan permohonan maaf terkait dengan kerumunan saat vaksinasi massal di Stadion GBLA. /Dok. Humas Pemprov Jabar/

PR BEKASI - Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil mengungkapkan bahwa dia menyesalkan terkait adanya kerumunan saat pelaksanaan vaksinasi massal di Kota Bandung.

Diketahui, kerumunan tersebut terjadi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis, 17 Mei 2021.

Ridwan Kamil yang juga Ketua Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah Jabar ini menyampaikan permohonan maaf.

Baca Juga: Covid-19 Melonjak Naik, Ridwan Kamil Minta Masyarakat Tak Berwisata ke Bandung Demi Keselamatan Nyawa

Tentunya, terkait ketidaknyamanan dan timbulnya kerumunan dalam pelaksanaan vaksinasi massal itu.

"Kami selaku Komite Penanganan Covid-19 Daerah meminta maaf," katanya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs Humas Pemprov Jabar pada Sabtu, 19 Juni 2021.

"Atas ketidaknyamanan dan kerumunan dalam vaksinasi massal di Stadion GBLA," sambungnya.

Baca Juga: Bewara! Bandung Raya Siaga Satu Covid-19, Ridwan Kamil Minta Wisatawan Tunda Liburan

Pria yang akrab disapa Kang Emil ini mengaku pihaknya tidak melihat kemungkinan ada kondisi darurat.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Humas Pemprov Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x