Gempa Guncang Pangandaran, BMKG: Akibat Gerakan Lempeng Eurasia dan di Kedalaman 10 Km

- 21 Juni 2021, 10:22 WIB
Ilustrasi gempa bumi guncang Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.
Ilustrasi gempa bumi guncang Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. /PIXABAY/

PR BEKASI - Gempa bumi tektonik dirasakan di wilayah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pada hari ini Senin, 21 Juni 2021.

Menurut informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Bandung, gempa Pangandaran terjadi pukul 08.56.

Wilayah yang terkena getaran gempa yaitu Kabupaten Pangandaran dan sekitarnya.

Hasil pantauan PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun Instagram @bmkgbandung, menurut hasil analisis BMKG, menunjukkan bahwa gempa Pangandaran ini berkekuatan M=4.4.

Baca Juga: BNPB: Guncangan Gempa di Maluku Dirasakan 5 Wilayah Berbeda hingga ke Kota Ambon

Adapun episenter terletak di koordinat 8.41 LS (Lintang Selatan) dan 107.88 BT (Bujut Timur).

Atau tepatnya berlokasi di Laut pada jarak 104 km Barat Daya Kabupaten Pangandaran pada kedalaman 10 km.

Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan gempa bumi dangkal.

Baca Juga: Waspada! BMKG: Ada Potensi Tsunami dan Gempa Susulan di Maluku

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Instagram @bmkgbandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x