Pabrik Baterai Listrik Tercanggih, Ridwan Kamil: Suatu Hari Warga Jabar Pakai Mobil Listrik Semua

- 16 September 2021, 16:51 WIB
Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil mengatakan hadirnya pabrik baterai listrik terbesar dan tercanggih di Karawang akan membuka lapangan kerja seluas-luasnya bagi warga Jabar khususnya.
Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil mengatakan hadirnya pabrik baterai listrik terbesar dan tercanggih di Karawang akan membuka lapangan kerja seluas-luasnya bagi warga Jabar khususnya. /humasjabar

Nantinya, pabrik baterai kendaraan listrik ini diharapkan akan berdampak besar pada perekonomian lokal Jabar.

Hal tersebut dikarenakan pasti akan membuka banyak lapangan pekerjaan khususnya bagi warga yang ada di Jabar.

Baca Juga: WNA China Jadi Buruh Pabrik di Purwakarta, Dedi Mulyadi Terkejut: Harusnya di Tenaga Terampil

"Untuk regional puluhan ribu lapangan pekerjaan akan hadir," ujar pria yang akrab disapa Kang Emil tersebut.

Ridwan Kamil menilai langkah tepat tersebut demi kelangsungan masa depan yang lebih baik lagi bagi generasi selanjutnya.

Dirinya pun memberi gambaran sebaliknya agar tak mewariskan masa depan yang buruk bagi anak cucu kita mendatang.

“Mari mewariskan masa depan yang lebih baik dan lebih hijau, bukan mewariskan masa depan yang lebih buruk. Aamiin,” harapnya.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Humas Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x